Friday, 18 September 2009

cara mengelola blog

setelah blog dibuat, tentu perlu secara terus menerus dikelola. Selain akan lebih bermafaat bagi pemilik dan tentusaja orang lain, blog yang memiliki angka kunjungan tinggi dapat menjadi sumber pendapatan.

Karena itu perlu diketahui beberapa tip dan trik dasar dalam mengelola blog. Hal-hal yang perlu diperhatikan seorang blogger dalam mengelola blognya antara lain:

Jangan buat terlalu banyak blog.

Meski banyak provider blog di internet umumnya membolehkan seorang user untuk memiliki blog sebanyak-banyaknya namun ini akan menyulitkan bloger sendiri dalam mengelolanya. Lebih baik memiliki sedikit tapi informatif dan up to date daripada banyak tapi kosong.

Rencanakan content sematang mungkin

Jika kita bermaksud membuat blog mengenai hobi yang kita sukai atau disiplin ilmu yang kita kuasai atau tekuni, usahakan untuk menpersiapkan konten-konten yang akan kita lakukan. Lakukan riset dengan berbagai cara. ini akan menentukan kredibilitas blog kita nantinya. Misalnya sudah banyakkah blog sejenis yang ada, seberapa baik content mereka, seberapa tinggi minat pembacanya.Kemudian lihat kemampuan dan kesiapan kita.

Hal yang paling penting dalam kaitan dengan konten blog selalu berani dengan konten baru (tidak harus jadi followers), ini yang membuat dunia blog unik.

Seandainya blog yang akan kita buat adalah blog komunitas, undang partisipan-partisipan dan tanyakan kepastian mereka untuk memberi kontribusi terhadap blog yang akan kita buat nantinya.

Update terus blog anda

Semakin sering anda mengisi blog anda, akan semakin tinggi rating blog tersebut dalam search engine dan semakin mudah netter menemukan blog anda. Blog atau situs yang tidak pernah atau jarang diupdate akan hilang dari search engine.

Selain itu perhatikan tata letek tulisan dan gambar. faktor artistik dan kesederhanaan merupakan dayatarik tersendiri bagi netter.

Perhatikan apa yang disukai pengunjung

Untuk mengetahui keinginan pengujung atau istilah ekonominya market demand, disitu bisa kita lihat statistik pengujung anda, tulisan apa yang paling banyak di baca, kata kunci apa yang digunakan netter hingga mengarah ke situs anda. Lakukan analisa dan perbanyak tulisan pada jenis tulisan yang paling disukai.

Akan tetapi jangan ambil jalan pintas. tulisan-tulisan tertentu yang bermuatan ilegal memang akan berhasil mendongkrak popularitas blog anda, tapi jangan kaget jika suatu saat situs anda terblokir karena pada umumnya pengelola blog server telah menanam program penyaringan isi situs atau ada netter yang malaporkan.

Berikan respon secepatnya

Selalu periksa daftar respon dari tamu blog anda. Beberapa blog server menyediakan mail forwarding terhadap respon-respon yang masuk terhadap blognya. Penulis sendiri menset handphone agar dapat mengakses email dan melakukan pengecekan secara reguler. dimanapun penulis berada.

Ranking search enggine

Aspek Optimalisasi dalam search engine (SEO) mungkin merupakan hal yang terlalu penting bagi blogger, akan tetapi sedikit apresiasi tentang hal ini akan bermanfaat. Sebuah blog potensial mungkin sangat dibutuhkan banyak pembaca, akan tetapi karena kurang search engine friendly jadi luput dari perhatian mereka. Dan ketika dilakukan rekonstruksi desain, judul, tag, catagory sering terjadi peningkatan kunjungan.

Dengan mendaftarkan situs blog kita di search engine netter lain dapat lebih mudah menjangkau blog milik kita. Misalnya untuk mendaftarkan situs blog kita di google.com masuk ke http://www.google.com/intl/id/submit_content.html

Masalah berikutnya menaikkan rangking situs kita pada database search engine tersebut. Pelajari karakteristik setiap search engine seperti web crawler, web index, site map dsb.

Ada cara sederhana meningkatkan rangking situs kita yang berlaku universal pada semua search engine. Yaitu dengan mengakses situs kita sendiri melalui mesin pencari. Lakukan hal tersebut sesering mungkin. Penulis sebagai seorang pendidik sering mengarahkan murid saya sendiri untuk mencari dengan kata kunci tertentu misalnya “adi wirawan” ;) .

Hindari OOT

Setelah anda menentukan jenis blog, usahakan untuk tetap fokus pada jenis content yang anda pilih. Meski anda boleh menulis apapun kedalam blog anda, tulisan-tulisan yang keluar topik mungkin mengurangi respek pengunjung dan akan mengurangi nilai blog anda.

ada banyak tip-trik lain yang perlu anda ketahui sebagai bloger sejati, anda bisa mencarinya dengan search engine. Sepertinya terlalu banyak aturan ya?, tapi itulah konsekuensi menjadi selebritis di dunia maya.

Kunjungi blog tetangga

Di dunia maya silaturahmi tetap penting, berbagi link (blogroll) merupakan esensi penting dari blog, dari sini terbentuk sebuah komunitas berdasarkan kesamaan interest, latar belakang, profesi. Membaca dan mengomentari baik itu dukungan, kritik, ucapan terima kasih blog-blog tetangga menjadikan dunia blog menjadi hangat, tulus, segar dan membawa pencerahan.

Saat memposting sebuah komentar, ada baiknya kita selalu mencantumkan blog kita sebagai bentuk personal responsibility atas tulisan yang kita buat sekaligus membuka kesempatan readers melacak balik.

About Zakat

Zakat adalah rukun ketiga dari rukun Islam. Secara harfiah zakat berarti "tumbuh", "berkembang", "menyucikan", atau "membersihkan". Sedangkan secara terminologi syari'ah, zakat merujuk pada aktivitas memberikan sebagian kekayaan dalam jumlah dan perhitungan tertentu untuk orang-orang tertentu sebagaimana ditentukan.
Daftar isi


* 1 Hukum Zakat
* 2 Macam-Macam Zakat
* 3 Yang berhak menerima
* 4 Yang tidak berhak menerima zakat[1]
* 5 Beberapa Faedah Zakat[2]
o 5.1 Faedah Diniyah (segi agama)
o 5.2 Faedah Khuluqiyah (Segi Akhlak)
o 5.3 Faedah Ijtimaiyyah (Segi Sosial Kemasyarakatan)
* 6 Hikmah Zakat
* 7 Zakat dalam Al Qur'an
* 8 Gerakan Zakat
o 8.1 Indonesia
o 8.2 Lainnya
* 9 Catatan dan referensi

Hukum Zakat

Zakat merupakan salah satu[rukun Islam], dan menjadi salah satu unsur pokok bagi tegaknya [syariat Islam]. Oleh sebab itu hukum zakat adalah wajib (fardhu) atas setiap muslim yang telah memenuhi syarat-syarat tertentu. Zakat termasuk dalam kategori ibadah, seperti:shalat,haji,dan puasa yang telah diatur secara rinci dan paten berdasarkan Al-Qur'an dan As Sunnah,sekaligus merupakan amal sosial kemasyarakatan dan kemanusiaan yang dapat berkembang sesuai dengan perkembangan ummat manusia.
Macam-Macam Zakat

Zakat terbagi atas dua tipe yakni:

* Zakat Fitrah
Zakat yang wajib dikeluarkan muslim menjelang Idul Fitri pada bulan Ramadhan. Besar Zakat ini setara dengan 2,5 kilogram makanan pokok yang ada di daerah bersangkutan.
* Zakat Maal (Harta)
Mencakup hasil perniagaan, pertanian, pertambangan, hasil laut, hasil ternak, harta temuan, emas dan perak serta hasil kerja (profesi). Masing-masing tipe memiliki perhitungannya sendiri-sendiri.

Yang berhak menerima

* Fakir - Mereka yang hampir tidak memiliki apa-apa sehingga tidak mampu memenuhi kebutuhan pokok hidup.
* Miskin - Mereka yang memiliki harta namun tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar untuk hidup.
* Amil - Mereka yang mengumpulkan dan membagikan zakat.
* Muallaf - Mereka yang baru masuk Islam dan membutuhkan bantuan untuk menyesuaikan diri dengan keadaan barunya
* Hamba Sahaya yang ingin memerdekakan dirinya
* Gharimin - Mereka yang berhutang untuk kebutuhan yang halal dan tidak sanggup untuk memenuhinya
* Fisabilillah - Mereka yang berjuang di jalan Allah (misal: dakwah, perang dsb)
* Ibnus Sabil - Mereka yang kehabisan biaya di perjalanan.

Yang tidak berhak menerima zakat[1]

* Orang kaya. Rasulullah bersabda, "Tidak halal mengambil sedekah (zakat) bagi orang yang kaya dan orang yang mempunyai kekuatan tenaga." (HR Bukhari).
* Hamba sahaya, karena masih mendapat nafkah atau tanggungan dari tuannya.
* Keturunan Rasulullah. Rasulullah bersabda, "Sesungguhnya tidak halal bagi kami (ahlul bait) mengambil sedekah (zakat)." (HR Muslim).
* Orang yang dalam tanggungan yang berzakat, misalnya anak dan istri.
* Orang kafir.

Beberapa Faedah Zakat[2]
Faedah Diniyah (segi agama)

1. Dengan berzakat berarti telah menjalankan salah satu dari Rukun Islam yang mengantarkan seorang hamba kepada kebahagiaan dan keselamatan dunia dan akhirat.
2. Merupakan sarana bagi hamba untuk taqarrub (mendekatkan diri) kepada Rabb-nya, akan menambah keimanan karena keberadaannya yang memuat beberapa macam ketaatan.
3. Pembayar zakat akan mendapatkan pahala besar yang berlipat ganda, sebagaimana firman Allah, yang artinya: "Allah memusnahkan riba dan menyuburkan sedekah" (QS: Al Baqarah: 276). Dalam sebuah hadits yang muttafaq "alaih Nabi Shallallaahu 'alaihi wa Sallam" juga menjelaskan bahwa sedekah dari harta yang baik akan ditumbuhkan kembangkan oleh Allah berlipat ganda.
4. Zakat merupakan sarana penghapus dosa, seperti yang pernah disabdakan Rasulullah Muhammad SAW.

Faedah Khuluqiyah (Segi Akhlak)

1. Menanamkan sifat kemuliaan, rasa toleran dan kelapangan dada kepada pribadi pembayar zakat.
2. Pembayar zakat biasanya identik dengan sifat rahmah (belas kasih) dan lembut kepada saudaranya yang tidak punya.
3. Merupakan realita bahwa menyumbangkan sesuatu yang bermanfaat baik berupa harta maupun raga bagi kaum Muslimin akan melapangkan dada dan meluaskan jiwa. Sebab sudah pasti ia akan menjadi orang yang dicintai dan dihormati sesuai tingkat pengorbanannya.
4. Di dalam zakat terdapat penyucian terhadap akhlak.

Faedah Ijtimaiyyah (Segi Sosial Kemasyarakatan)

1. Zakat merupakan sarana untuk membantu dalam memenuhi hajat hidup para fakir miskin yang merupakan kelompok mayoritas sebagian besar negara di dunia.
2. Memberikan dukungan kekuatan bagi kaum Muslimin dan mengangkat eksistensi mereka. Ini bisa dilihat dalam kelompok penerima zakat, salah satunya adalah mujahidin fi sabilillah.
3. Zakat bisa mengurangi kecemburuan sosial, dendam dan rasa dongkol yang ada dalam dada fakir miskin. Karena masyarakat bawah biasanya jika melihat mereka yang berkelas ekonomi tinggi menghambur-hamburkan harta untuk sesuatu yang tidak bermanfaaat bisa tersulut rasa benci dan permusuhan mereka. Jikalau harta yang demikian melimpah itu dimanfaatkan untuk mengentaskan kemiskinan tentu akan terjalin keharmonisan dan cinta kasih antara si kaya dan si miskin.
4. Zakat akan memacu pertumbuhan ekonomi pelakunya dan yang jelas berkahnya akan melimpah.
5. Membayar zakat berarti memperluas peredaran harta benda atau uang, karena ketika harta dibelanjakan maka perputarannya akan meluas dan lebih banyak pihak yang mengambil manfaat.

Hikmah Zakat

Hikmah dari zakat antara lain:

1. Mengurangi kesenjangan sosial antara mereka yang berada dengan mereka yang miskin.
2. Pilar amal jama'i antara mereka yang berada dengan para mujahid dan da'i yang berjuang dan berda'wah dalam rangka meninggikan kalimat Allah SWT.
3. Membersihkan dan mengikis akhlak yang buruk
4. Alat pembersih harta dan penjagaan dari ketamakan orang jahat.
5. Ungkapan rasa syukur atas nikmat yang Allah SWT berikan
6. Untuk pengembangan potensi ummat
7. Dukungan moral kepada orang yang baru masuk Islam
8. Menambah pendapatan negara untuk proyek-proyek yang berguna bagi ummat.

[sunting] Zakat dalam Al Qur'an

* QS (2:43) ("Dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat dan ruku'lah beserta orang-orang yang ruku'".)
* QS (9:35) (Pada hari dipanaskan emas perak itu dalam neraka jahannam, lalu dibakar dengannya dahi mereka, lambung dan punggung mereka (lalu dikatakan) kepada mereka: "Inilah harta bendamu yang kamu simpan untuk dirimu sendiri, maka rasakanlah sekarang (akibat dari) apa yang kamu simpan itu.")
* QS (6: 141) (Dan Dialah yang menjadikan kebun-kebun yang berjunjung dan yang tidak berjunjung, pohon korma, tanam-tanaman yang bermacam-macam buahnya, zaitun dan delima yang serupa (bentuk dan warnanya) dan tidak sama (rasanya). Makanlah dari buahnya (yang bermacam-macam itu) bila dia berbuah, dan tunaikanlah haknya di hari memetik hasilnya (dengan disedekahkan kepada fakir miskin); dan janganlah kamu berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang berlebih-lebihan).

[sunting] Gerakan Zakat
[sunting] Indonesia

Gerakan zakat di Indonesia telah diberlakukan zakat sebagai komponen pengurang penghasilan sebelum dikenakan pajak dan pendirian Badan Amil Zakat Nasional dan tumbuhnya lembaga-lembaga amil zakat sejak berdirinya Dompet Dhuafa pada tahun 1993 merupakan gerakan masyarakat walau sebelumnya sudah ada lebih dulu Badan Amil Zakat, Infak, dan Sedekah (BAZIS) DKI yang dikelola Pemda DKI, atau YDSF surabaya yang berbasis masjid dan jamaah. Kelahiran lembaga-lembaga amil zakat profesional dan kiprahnya yang semakin masif di masyarakat selanjutnya mendorong lahirnya FOZ (forum zakat)yang merupakan asosiasi lembaga-lembaga zakat di Indonesia. Bangunan gerakan zakat semakin lengkap dengan lahirnya IMZ pada akhir tahun 2000 yang berfungsi mendorong kinerja lembaga dan melahirkan amil zakat profesional. Saat ini muncul nama-nama lembaga yang dikenal di masyarakat seperti Dompet Dhuafa, PKPU, Rumah Zakat Indonesia, DPU Daarut tauhiid, YDSF, Al Azhar, dan lainnya. Paralel dengan gerakan mewujudkan terbentuknya Dewan Zakat Internasional yang akan mempelopori pembentukan Baitul Mal Internasional ini berawal melalui diselenggarakannya Konferensi Zakat Asia Tenggara di Kuala Lumpur tahun 2006 yang didukung oleh lembaga-lembaga zakat dari 4 negara yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura dan Brunei Darussalam mengeluarkan Deklarasi Zakat mengenai berdirinya Dewan Zakat MABIMS dengan Indonesia sebagai sekretariatnya kemudian disusul dengan Konferensi Zakat Internasional pertama tahun 2007 di Kuala Lumpur dan selanjutnya Konferensi Zakat Internasional kedua tahun 2008 yang diselenggarakan di Padang.

Monday, 14 September 2009

10 hotel termahal di dunia

Dunia boleh krisis tapi kalau anda memang punya uang banyak, bagaimana kalau mencoba salah satu hotel dari 10 hotel dengan kamar suite termahal di dunia saat ini.

Yuk, kita lihat dan pikir nanti mau menginap dimana? Oh iya, harga yang tercantum itu harga per malam yah, bukannya per tahun. :D

1. Ty Warner Penthouse, Four Seasons, New York, US$34.000/ malam



2. Royal Penthouse Suite, President Wilson Hotel, Geneva; US$33.000/ malam



3. Presidential Suite, Hotel Cala di Volpe, Italy, US$21.000/ malam



4. Royal Suite, Burj Al Arab, Dubai, US$18.000/ malam



5. Royal Armleder Suite, Le Richemond, Geneva, US$17.500/ malam



6. Ritz-Carlton Suite, The Ritz-Carlton, Moscow, US$16.500/ malam



7. Royal Suite, Four Seasons George V, Paris, US$16.000/ malam



8. Imperial Suite, Park Hyatt-Vendôme, Paris, US$15.500/ malam



9. Brook Penthouse, Claridges, London, US$10.000/ malam



10. Penthouse Suite, Hotel Martinez, Cannes, US$9.300/ malam

* Data diambil pada Oktober 2008

Sumber berita
The World's 10 Most Expensive Hotel Suites

Ponsel termewah di dunia

Jika anda pengagum barang mewah?saatnya kalian tahu bahwa sekarang ada handphone yang begitu menakjubkan.kenapa?hanya Virtu Vi yang mengeluarkan ponsel megamewah bertipe diamond phone VX 320s.dirancang oleh desainer ternama italia,Giuliano Folleri.Ponsel ini dilapisi oleh 2lapisan emas.

emas lapisan pertama berkarat 18,untuk struktur dan pondasi ponsel diamond phone VX 320s.sedangkan lapisan kedua berkarat 23,untuk penghias ponsel tersebut.bukan cuma itu,bagian casing belakang dibuat dari bahan kulit sapi muda yang sangat kooperatif dan menjual.ditambah berlian swarovski yang menaburi sisi ponsel agar terlihat anggun.bagian layar cembung datar,agar gambar tampak lebih besar dan dilapisi oleh kristal safir.

Harga di indonesia berkisar Rp.8.888.000 dan hanya tersedia 320 unit saja di Indonesia.kalian akan mendapat sertifikat keaslian berlian dan emas beserta mendapat ballpoint keren seharga 500ribu rupiah.jika penasaran lihat Fast World.ok

Nomor ponsel termahal di dunia

Mau memiliki no ponsel cantik? Sebaiknya anda mengikuti lelang no ponsel yang diadakan Qatar telecom. Tp sayang no itu telah terjual dengan harga yang fantastis hanya untuk sebuah nomor!

Harga nomor ponsel tersebut sungguh fantastis, yakni sekitar US$2,75 juta.
Nomor ponsel super cantik tersebut adalah 6666666. Nomor tersebut dibeli oleh seorang pembeli anonim dalam sebuah lelang di acara amal yang diselenggarakan Qatar telecom (Qtel) tahun lalu.
Penjualan nomor ponsel termahal ini akan tercatat dalam buku rekor dunia tahun 2009. Rekor nomor ponsel termahal sebelumnya dibuat di China, yakni senilai US$480 ribu.
Buku Rekor Dunia Guinness pertama kali dipublikasikan tahun 1955. Buku ini dipublikasikan di lebih dari 100negara dan dalam 25 bahasa setiap tahun, dengan jumlah penjualan lebih dari tiga juta kopi.
Sumber:und3rw0rld.wordpress.com

5 Ponsel termahal di dunia

Dimulai dari no 5 …



5. Nokia 8800 Arte with pink diamonds $134,000 Nokia 8800 Arte dengan berlian merah jambu $ 134.000

Dirancang oleh Peter Aloisson, 18k solid ini emas putih lebih dari 680 fitur telepon merah muda dan putih berlian cemerlang memotong keseluruhan lebih dari 21,5 karat. Some of the phone's features are a 3.15 MP camera with autofocus and video, a music player, Bluetooth and voice memo. Beberapa fitur telepon adalah 3.15 MP kamera dengan autofocus dan video, pemutar musik, Bluetooth dan memo suara.


4. Sony Ericsson Black Diamond $300,000 Sony Ericsson Black Diamond $ 300.000

Harga ponsel ini berasal dari keadaan yang sebenarnya teknologi seni bukan sekelompok batu mengkilap tapi itu tidak berarti itu tidak memiliki daya tarik visual. OLED technology underneath the polycarbonate skin that covers the phones entire face gives the 4 megapixel screen a borderless look. Teknologi OLED polikarbonat di bawah kulit yang menutupi seluruh wajah telepon memberikan 4 megapiksel dengan batas tampilan layar. The mirror finish gives the phone a sleek, futuristic look. Cermin selesai memberikan telepon yang ramping dan futuristik terlihat.


3. Vertu Signature Cobra $310,000 Vertu Signature Cobra $ 310.000

Perhiasan yang dirancang oleh Perancis Boucheron, para Signature Cobra ini dibuat dengan dua berlian, dua 439 emerald dan rubi. For buyers who are only filthy rich, rather than obscenely rich, twenty-six of the less flashy (read: no rubies) Signature Python phones will be available for a mere $115,000. Untuk pembeli yang hanya kaya raya, daripada menjijikkan kaya, dua puluh enam dari kurang menyolok (baca: tidak ada batu rubi) Signature Python seluler akan tersedia untuk hanya $ 115.000. Both phones will feature the real draw. Kedua ponsel akan menampilkan gambar yang nyata.


2. The Diamond Crypto Smartphone $1.3 million The Diamond Crypto Smartphone $ 1,3 juta

Satu calon dunia ponsel paling mahal adalah Diamond Crypto Smartphone, dibuat oleh produsen aksesori mewah Peter Aloisson dari Moskow berbasis JSC Ancort.Harganya platinum berasal dari tubuh, cover dihiasi dengan 50 berlian termasuk delapan yang langka berlian biru. Selain itu, Ancort logo dan tombol navigasi terbuat dari 18k rose gold.

Dibangun di Windows CE, sel yang paling mahal ini juga memiliki fitur resolusi tinggi layar TFT warna dan 256 bit algoritma kriptografi. Ponsel mahal ini mampu SMS, MMS, E-mail, Internet, WAP, JAVA dukungan dan juga memiliki media play


1. GoldVish 'Le Million' Piece Unique $1.3 million GoldVish 'Le Juta' Piece Unique $ 1,3 juta

Guinness World Records disertifikasi GoldVish SA 'Le Juta' Piece Unique pada Januari 29, 2008. Yang berbasis di Jenewa perusahaan komunikasi mewah ponsel mahal ini dirancang oleh Emmanuel Gueit sebagai tambahan pada Illusion Koleksi. Ponsel ini terbuat dari emas putih 18k dan menetapkan dengan 20 carats dari VVS1 (hanya mikroskopis cacat) berlian. Ponsel ini juga fitur Bluetooth, 2 GB penyimpanan, radio FM, kamera digital dan MP3 playback.

Antara cinta dan kagum

Ketika kamu mencintai seseorang, waktu yang kamu habiskan dengannya merupakan bahagia yang tak terlukis
Ketika kamu mengagumi seseorang, waktu yang kamu habiskan dengannya merupakan bahagia yang bisa terucap


Ketika kamu mencintai seseorang, masa yang terlalui adalah masa yang ingin kamu ulang dengan bahagia yang sama
Ketika kamu mengagumi seseorang, yang terlalui adalah masa yang ingin kamu ulang dengan senang yang sama


Ketika kamu mencintai seseorang, jauh dilubuk hatimu... sebenarnya kamu menyimpan keinginan memilikinya
Ketika kamu mengagumi seseorang, jauh dilubuk hatimu... sebenarnya kamu menyimpan tanya adakah yang sepertinya


Ketika kamu mencintai seseorang, kadang seseorang itu menghindarimu agar kamu tak terluka meski dia tahu cintamu tak harus milikinya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kadang seseorang itu menghindarimua agar kamu tak jatuh cinta padanya meski dia tahu rasamu tak selalu berujung cinta atau mungkin dia takut jatuh hati padamu


Ketika kamu mencintai seseorang, air matamu akan berlinang ketika dia meninggalkanmu
Ketika kamu mengagumi seseorang, kecewamu yang mengalir deras ketika dia meninggalkanmu


Ketika kamu mencintai seseorang, kamu bisa saja tak lagi memikirkannya terlebih ketika kamu mencintai seseorang yang baru
Ketika kamu mengagumi seseorang, meski kamu jatuh cinta berkali-kali dengan orang lain bisa saja kamu tetap menyimpan kekagumanmu dengannya dan kamu pun juga tahu bahwa disepanjang hidupmu belum tentu kamu akan menemukan sosok menakjubkan yang menjadi rasi bintang ketika kamu tersesat


Ketika kamu mencintai seseorang, setiap moment indah itu tak akan terlupakan
Ketika kamu mengagumi seseorang, setiap kata yang meneguhkan itulah yang seringkali kamu ulang dihati dan pikiranmu


Ketika kamu mencintai seseorang, ketika kamu kehilangannya... dia masih bisa memberikan inspirasi untuk karyamu
Ketika kamu mengagumi seseorang, ketika kamu kehilangannya inspirasi itu bisa saja berkurang namun bisa pula tumbuh dari jiwa yang lain


Ketika kamu mencintai seseorang, sebenarnya kamu ingin hidup bersamanya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu seringkali ingin berbagi dengannya betapa hidupmu bahagia hidup dengan orang lain yang kamu cintai


Ketika kamu mencintai seseorang, kamu tak ingin dia sedih dan berusaha menghiburnya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu tak ingin dia sedih namun kadang bingung harus bersikap seperti apa karena takut dia salah mengartikan sikapmu


Ketika kamu mencintai seseorang, dia bisa menjadi seseorang yang segalanya bagimu
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia telah menjadi pintu untuk membuka duniamu yang tersembunyi


Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu tak memerlukan alasan untuk mencintai
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu selalu butuh alasan untuk mengaguminya


Ketika kamu mencintai seseorang, hal itu selalu berasal dari hati
Ketika kamu mengagumi seseorang, hal itu merupakan perpaduan antara hati dan pikiran


Ketika kamu mencintai seseorang, hatimu akan berkata ”Dia berbeda dan aku mencintainya”
Ketika kamu mengagumi seseorang, hatimu akan berkata ”Dia berbeda dan aku ingin sepertinya”


Ketika kamu mencintai seseorang, dia telah menjadi salah satu alasan mengapa kamu bertahan
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia telah menjadi salah satu alasan mengapa kamu memiliki semangat


Ketika kamu mencintai seseorang, ketika kamu kehilangannya ”ada” hal-hal yang tak ingin kamu kenang
Ketika kamu mengagumi seseorang, ketika kamu kehilangannya seringkali ada hal-hal yang ingin kamu kenang


Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu takut dia mengetahuinya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu tak peduli apa dia tahu atau tidak


Ketika kamu mencintai seseorang, kamu ingin berjalan disampingnya
Ketika kamu mengagumi seseorang, menatap jejaknya itu sudah cukup


Ketika kamu mencintai seseorang, yang kamu ingin tahu adalah bagaimana cara terbaik membuat dia bahagia denganmu
Ketika kamu mengagumi seseorang, yang kamu ingin tahu adalah bagaimana cara terbaik agar kamu menjadi seseorang yang menyenangkan baginya








Ketika kamu mencintai seseorang, mungkin kamu pernah berkali-kali jatuh cinta dalam suatu rentang waktu
Ketika kamu mengagumi seseorang, dalam rentang waktu yang sama belum tentu kamu berkali-kali mengagumi orang lain dengan sudut pandang yang sama


Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu tak peduli dengan sikapnya. Yang kamu tahu kamu mencintainya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kadang kamu tak peduli dengan sikapnya. Yang kamu tahu kamu mengaguminya


Ketika kamu mencintai seseorang dan bila dia berkorban sesuatu untukmu kamu akan lebih mencintainya
Ketika kamu mengagumi seseorang, dan bila dia berkorban sesuatu untukmu, kamu ingin membalas kebaikannya


Ketika kamu mencintai seseorang, kadang cintamu akan kamu simpan dalam hati dan kamu rela menunggunya selamanya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kekaguamanmu akan tetap hidup sampai waktu yang kamu sendiri tak mengetahuinya dan kamu tak perlu menunggu untuk kekaguman itu


Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu melihat fotonya karena kamu sedang rindu, sebel, mengenang, ingin berbicara dengannya dan alasan lainnya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kadang kamu melihat fotonya seolah-olah dia sedang berbicara padamu untuk memberikanmu semangat


Ketika kamu mencintai seseorang, kadang dia ingin tahu betapa dia sangat memperhatikanmu
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia akan seringkali terdiam namun sebenarnya dia peduli terhadapmu


Ketika kamu mencintai seseorang, semua sikapmu dianggap wajar
Ketika kamu mengagumi seseorang, sikapmu kadang dainggap berlebihan


Ketika kamu mencintai seseorang, dia terlintas dipikiranmu karena kamu menyukainya
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia terlintas dipikiranmu karena kamu ingin tahu apa, bagaimana dan seperti apa jalan dan pandangan baik darinya yang ingin kamu ikuti


Ketika kamu mencintai seseorang, kamu bisa menemukan getaran hati
Ketika kamu mengagumi seseorang, yang kamu temukan hanya cerah tanpa getar seperti kamu mencintai seseorang


Tidak semua orang bisa kamu cintai dan kamu kagumi
Tidak semua orang dari yang kamu cintai bisa kamu kagumi
Tidak semua orang dari yang kamu kagumi bisa kamu cintai
Antara mencintai dan mengagmi, keduanya memang terlihat hampir sama namun sebenarnya snagat jauh berbeda


Tidak semua orang mencintai kita dan tidak semua orang mengagumi kita. Yang mencintaimu bisa saja lebih dicintai orang lain dan yang mengagumimu bisa saja lebih dikagumi orang lain. Apapun itu bentuknya, intinya sama bahwa dengan semua itu hidup kita akan terasa lebih bermakna. Kadang dari hal kecil yang kita abaikan merupakan hal besar yang tak ingin dilupakan orang lain disepanjang hidupnya meski kamu telah melupakannya. Mencintai dengan wajar dan mengagumi dengan wajar... kebahagiaan dari dua rasa itu akan unik membawamu dalam hidup penuh warna.

Sunday, 13 September 2009

50 Keunikan Dunia yang Wajib Diketahui

Tahukah kamu, Mantan Presiden AS James Garfield dapat menulis bahasa Latin dengan sebelah tangannya dan bahasa Yunani dengan tangannya yang lain, pada waktu yang bersamaan, luar biasa bukan ?

Temukan 50 keunikan dunia lainnya dalam artikel berikut:

1. Ar-Razi adalah juara catur Persia pada 847 setelah mengalahkan Al-Adli di hadapan Khalifah Al-Mutawakkil. Ia juga menulis buku Latif fi-sh shatranj dan Kitab ash-shatranj, yang telah lama lenyap. Yang masih tersisa dari buku ini hanyalah beberapa opini tentang permainan akhir dan sejumlah problem catur.

2. Kata subcontinental adalah satu-satunya dalam bahasa Inggris yang berisi semua huruf hidup dengan urutan terbalik.

3. Luas keseluruhan area Danau-Danau Besar adalah 244.054,58 km². Ini berarti luasnya lebih besar daripada gabungan negara-negara bagian New York, New Jersey, Connecticut, Rhode Island, Massachusetts, dan Vermont.

4. Sepatu kuda untuk kuda Clydesdale yang dewasa ukurannya lebih dari 55,9 cm dari ujung ke ujung dan beratnya sekitar 2,27 kg. Ini berarti lebih dari dua kali panjang dan empat kali berat sepatu kuda biasa.

5. Dari 206 tulang pada rata-rata tubuh orang dewasa, 54 terdapat di tangan dan 52 di kaki

6. Ekuador mempunyai banyak sekali gunung berapi dibandingkan luas negaranya yang tidak seberapa besar. Dalam jalur sepanjang 322 km, terdapat 24 gunung berapi aktif di sepanjang Pegunungan Andes Ekuador.

7. Burung mengunyah dengan perutnya. Karena kebanyakan burung tidak bergigi, mereka secara teratur menelan kerikil yang berfungsi menggiling makanannya.

8. Kecepatan rata-rata lalat rumah adalah 7,25 km/jam. Lalat rumah mengepakkan sayapnya sekitar 20.000 kali setiap menitnya.

9. Orang lanjut usia lebih mudah terkena dehidrasi daripada orang muda, karena tubuh mereka kurang efektif dalam memberitahukan kapan mereka perlu minum.

10. Lebih banyak orang Amerika yang meninggal karena kecelakaan lalu lintas daripada karena perang manapun yang melibatkan AS.

11. Ikan guppy memperoleh namanya dari seorang naturalis, R.J.L. Guppy dari Trinidad yang menemukan dan memperkenalkan spesimen ini kepada British Museum.

12. Ketika McDonald's berniat membuka restoran baru di India, hamburger yang dibuat dari daging sapi menu utamanya harus disingkirkan, karena sapi dianggap suci. Akhirnya McDonald's memperkenalkan Maharaja Mac, yang dibuat dari daging kambing.

13. Pada 1870-an, warga Paris dipaksa untuk memakan daging kuda, karena daging sapi langka selama perang Perancis-Prusia. Ternyata warga kota itu menyukainya.

14. Di Kuwait City 15.000 pelanggan antre menunggu dilayani di restoran McDonald's ketika pertama kali dibuka pada 1994. Sementara itu, di drive-through, barisan mobil yang mengantre panjangnya hingga 11 km.

15. Dengan 6.138 pertunjukan hingga 19 Juni 1997 Cats menjadi pertunjukan terlama dalam sejarah Broadway. Cats berhasil mengalahkan A Chorus Line yang terakhir dipentaskan pada April 1990.

16. Tanpa tulang belakang seekor oktopus dapat melalui lubang yang lebarnya sekitar 5 cm.

17. Dengan menggunakan teknik survei satelit, para ilmuwan menyimpulkan bahwa Los Angeles, California bergerak dengan kecepatan 5,1 cm per tahun menuju ke Pegunungan San Gabriel.

18. Pada 1388, Parlemen Inggris mengeluarkan larangan membuang sampah di saluran air dan selokan-selokan.

19. Mantan Presiden AS James Garfield dapat menulis bahasa Latin dengan sebelah tangannya dan bahasa Yunani dengan tangannya yang lain, pada waktu yang bersamaan.

20. Leonardo da Vinci dapat menggambar dengan sebelah tangan dan menulis dengan tangannya yang lain, pada waktu yang bersamaan.

21. Karena panda raksasa sangat besar, sementara bayinya sangat kecil, orang sulit mengetahui apabila seekor panda hamil.

22. Pada Perang Dunia I burung nuri diletakkan di Menara Eiffel untuk memberikan peringatan apabila pesawat udara mendekat, jauh sebelum pesawat itu terdengar atau terlihat oleh pengawas.

23. Ular pada umumnya bernapas hanya dengan menggunakan satu paru-paru. Paru-paru kiri biasanya sangat kecil karena tidak berkembang, atau sama sekali tidak ada.

24. Kotak hitam yang menyimpan rekaman percakapan penerbang di pesawat terbang sesungguhnya berwarna oranye agar dapat mudah ditemukan di antara reruntuhan pesawat yang mengalami kecelakaan.

25. Satu-satunya istana kerajaan di Amerika Serikat terdapat di Hawaii.

26. Alamat, status ekonomi, atau pendidikan menyebabkan sekitar setengah juta warga Inggris memiliki lebih dari satu hak suara dalam pemilihan umum di Inggris pada 1885. Seorang lulusan universitas yang juga memiliki bisnis di kota London bisa memberikan suara tiga kali - masing-masing di rumahnya, di universitasnya, dan di kota.

27. Kata gas diciptakan oleh kimiawan J.B. van Helmont, dari kata Yunani chaos yang berarti tak berbentuk.

28. Setiap tahunnya konsumen Perancis rata-rata meminum 88 gelas produk Coca Cola.

29. Kucing adalah lambang kemerdekaan di zaman Romawi kuno.

30. Abjad suku bangsa Viking disebut Futhark. Huruf-hurufnya disebut rune yang dibuat dari garis-garis lurus sehingga mudah diukirkan di batu-batu atau kayu. Batu-batu bertulisan bahasa mereka disebut batu Rune.

31. Philip McGinnis, wartawan pacuan kuda dari Huntingdon, Quebec, Kanada, menciptakan pintu pacuan kuda pada awal 1900-an. Pintu ini ternyata populer untuk mencegah terjadinya pencurian start oleh kuda-kuda pacu.

32. Lapangan bisbol Arizona Bank One Ballpark menggunakan rumput khusus, De Anza zoysia, yang dikembangkan untuk udara gurun yang panas. Rumput yang dihasilkan oleh Universitas California, Riverside ini toleran terhadap kondisi cahaya yang sedikit, suatu faktor penting karena atap raksasa stadion ini ditutup dalam pertandingan sore hari yang panas di Arizona.

33. Permukaan planet Venus lebih panas daripada Merkurius, meskipun jaraknya hampir dua kali lipat lebih jauh dari matahari. Hal ini dikarenakan atmosfer yang menimbulkan efek rumah kaca

34. Kabinet Indonesia yang memiliki personil terbanyak ialah Dwikora II, dengan 132 personil

35. Pohon baobab adalah pohon yang paling tahan kekeringan. Pohon ini menyimpan 1.358.600 liter air dalam batangnya untuk dipergunakan kelak.

36. Keripik kentang adalah kudapan terlaris di Amerika Serikat. Menurut statistik, 32% orang Amerika makan siang disertai keripik kentang, sementara 18% pada makan malam.

37. Oposum virginia adalah satu-satunya binatang berkantung asli dari Amerika Utara. Jumlah anaknya dalam sekali melahirkan bisa sampai 22 ekor, tapi maksimal hanya 13 yang hidup. Bayi mereka tinggal di dalam kantong induknya selama 60 hari pertama.

38. Arbiter Internasional, pemimpin suatu pertandingan catur FIDE, harus menguasai setidaknya dua dari lima bahasa resmi FIDE, yaitu bahasa Inggris, Perancis, Jerman, Rusia dan Spanyol.

39. Udang mempunyai lebih dari seratus pasang kromosom pada setiap inti selnya. Manusia hanya mempunyai 23 pasang.

40. Kupu-kupu melakukan penyerbukan dengan cara yang sama seperti lebah. Mereka berpindah dari pohon ke pohon sambil membawa serbuk bunga di kaki mereka yang penuh dengan bulu dan dengan cara itu menghasilkan penyerbukan silang.

41. Jabatan Arbiter Internasional diciptakan FIDE pada 1951, Arbiter termuda adalah Sophia Gorman yang mulai menjabat pada usia 19 tahun.

42. Anggrek berasal dari hutan yang lebat. Setiap negara di dunia, mempunyai sekurang-kurangnya satu spesies anggrek.

43. Perguruan tinggi pertama yang menggunakan istilah kampus untuk merujuk pada tanahnya adalah Universitas Princeton. Kata ini berasal dari bahasa Latin, yang berarti lapangan.

44. Presiden AS ke-17, Andrew Johnson, adalah satu-satunya presiden AS yang menjahit pakaiannya sendiri.

45. Keringat tidak menghasilkan bau. Bakteri yang terdapat pada kulitlah yang menciptakan bau badan.

46. Belut listrik yang besarnya antara 1,5 - 2 meter mampu menghasilkan listrik hingga 600 volt yang cukup besar untuk mengejutkan seekor kuda.

47. Sebuah biola terdiri dari sekitar 70 potong kayu.

48. Kerangka bangunan Empire State Building dibangun dengan kecepatan rata-rata 4½ lantai per minggunya. Bangunan ini selesai sebelum jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya.

49. Vietnam merupakan negara yang menjadi negara terjajah terlama dengan masa jajah 100 tahun!

50. Menurut majalah Forbes, sekitar 60% dari 793 orang miliader di dunia tahun 2009 membangun kekayaannya dari nol.

36 Rekor Terhebat di Miliki Indonesia

1. Letusan Gunung Terdahsyat di dunia. Gunung Tambora yang terletak di Pulau Sumbawa meletus bulan April tahun 1815 ketika meletus dalam skala tujuh pada Volcanic Explosivity Index. Letusan tersebut menjadi letusan terbesar sejak letusan danau Taupo pada tahun 181. Letusan gunung ini terdengar hingga pulau Sumatra (lebih dari 2.000 km). Abu vulkanik jatuh di Kalimantan, Sulawesi, Jawa dan Maluku. Letusan gunung ini menyebabkan kematian hingga tidak kurang dari 71.000 orang dengan 11.000—12.000 di antaranya terbunuh secara langsung akibat dari letusan tersebut. Bahkan beberapa peneliti memperkirakan sampai 92.000 orang terbunuh, tetapi angka ini diragukan karena berdasarkan atas perkiraan yang terlalu tinggi.Lebih dari itu, letusan gunung ini menyebabkan perubahan iklim dunia. Satu tahun berikutnya (1816) sering disebut sebagai Tahun tanpa musim panas karena perubahan drastis dari cuaca Amerika Utara dan Eropa karena debu yang dihasilkan dari letusan Tambora ini. Akibat perubahan iklim yang drastis ini banyak panen yang gagal dan kematian ternak di Belahan Utara yang menyebabkan terjadinya kelaparan terburuk pada abad ke-19.

2. Indonesia memiliki lebih dari 400 gunung berapi dan 130 di antaranya termasuk gunung berapi aktif. Sebagian dari gunung berapi terletak di dasar laut dan tidak terlihat dari permukaan laut. Indonesia merupakan tempat pertemuan 2 rangkaian gunung berapi aktif (Ring of Fire). Terdapat puluhan patahan aktif di wilayah Indonesia.

3. RI merupakan Negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 17.504 pulau (termasuk 9.634 pulau yang belum diberi nama dan 6.000 pulau yang tidak berpenghuni). Disini ada 3 dari 6 pulau terbesar didunia, yaitu : Kalimantan (pulau terbesar ketiga di dunia dgn luas 539.460 km2), Sumatera (473.606 km2) dan Papua (421.981 km2).

4. Indonesia adalah Negara maritim terbesar di dunia dengan perairan seluas 93 ribu km2 dan panjang pantai sekitar 81 ribu km2 atau hampir 25% panjang pantai di dunia.

5. Pulau Jawa adalah pulau terpadat di dunia dimana sekitar 60% hampir penduduk Indonesia (sekitar 130 jt jiwa) tinggal di pulau yang luasnya hanya 7% dari seluruh wilayah RI.

6. Pulau Bungin di Kecamatan Alas Kabupaten Sumbawa NTB, merupakan pulau kecil buatan terpadat didunia melebihi kepadatan pulau Jawa dengan kepadatan 36000 jiwa/km2 sedangkan kepadatan pulau jawa hanya sekitar 813 jiwa/km2 atau kepadatan pulau Bungin sama dengan 44 kali kepadatan pulau Jawa. Pulau yang hanya seluas 8 hektar ini mempunyai jumlah penduduk sebanyak 2.800 Jiwa.

7. Indonesia merupakan Negara dengan suku bangsa yang terbanyak di dunia. Terdapat lebih dari 740 suku bangsa/etnis, dimana di Papua saja terdapat 270 suku.

8. Negara dengan bahasa daerah yang terbanyak, yaitu, 583 bahasa dan dialek dari 67 bahasa induk yang digunakan berbagai suku bangsa di Indonesia. Bahasa nasional adalah bahasa Indonesia walaupun bahasa daerah dengan jumlah pemakai terbanyak di Indonesia adalah bahasa Jawa.

9. Indonesia adalah negara muslim terbesar di dunia. Jumlah pemeluk agama Islam di Indonesia sekitar 216 juta jiwa atau 88% dari penduduk Indonesia. Juga memiliki jumlah masjid terbanyak dan Negara asal jamaah haji terbesar di dunia.

10. Monumen Budha (candi) terbesar di dunia adalah Candi Borobudur di Jawa Tengah dengan tinggi 42 meter (10 tingkat) dan panjang relief lebih dari 1 km. Diperkirakan dibuat selama 40 tahun oleh Dinasti Syailendra pada masa kerajaan Mataram Kuno (750-850).

11. Tempat ditemukannya manusia purba tertua di dunia, yaitu : Pithecanthropus Erectus” yang diperkirakan berasal dari 1,8 juta tahun yang lalu.

12. Republik Indonesia adalah Negara pertama yang lahir sesudah berakhirnya Perang Dunia II pada tahun 1945. RI merupakan Negara ke 70 tertua di dunia.

13. Indonesia adalah Negara pertama (hingga kini satu-satunya) yang pernah keluar dari Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) pada tgl 7 Januari 1965. RI bergabung kembali ke dalam PBB pada tahun 1966.

14. Tim bulutangkis Indonesia adalah yang terbanyak merebut lambang supremasi bulutangkis pria, Thomas Cup, yaitu sebanyak 13 x (pertama kali th 1958 & terakhir 2002).

15. Indonesia adalah penghasil gas alam cair (LNG) terbesar di dunia (20% dari suplai seluruh dunia) juga produsen timah terbesar kedua.

16. Indonesia menempati peringkat 1 dalam produk pertanian, yaitu : cengkeh (cloves) & pala (nutmeg), serta no.2 dalam karet alam (Natural Rubber) dan minyak sawit mentah (Crude Palm Oil).

17. Indonesia adalah pengekspor terbesar kayu lapis (plywood), yaitu sekitar 80% di pasar dunia.

18. Terumbu Karang (Coral Reef) Indonesia adalah yang terkaya (18% dari total dunia).

19. Indonesia memiliki species ikan hiu terbanyak didunia yaitu 150 species.

20. Biodiversity Anggrek terbeser didunia : 6 ribu jenis anggrek, mulai dari yang terbesar (Anggrek Macan atau Grammatophyllum Speciosum) sampai yang terkecil (Taeniophyllum, yang tidak berdaun), termasuk Anggrek Hitam yang langka dan hanya terdapat di Papua.

21. Memiliki hutan bakau terbesar di dunia. Tanaman ini bermanfaat ntuk mencegah pengikisan air laut / abrasi.

22. Hewan langka Komodo hanya tersisa di Pulau komodo NTT yang merupakan spesies kadal terbesar di dunia dengan rata-rata panjang tubuhnya mencapai hingga 3,13 meter dan beratnya mencapai 165 kg.

23. Rafflesia Arnoldi yang tumbuh di Sumatera adalah bunga terbesar di dunia. Ketika bunganya mekar, diameternya mencapai 1 meter.

24. Memiliki primata terkecil di dunia , yaitu Tarsier Pygmy (Tarsius Pumilus) atau disebut juga Tarsier Gunung yang panjangnya hanya 10 cm. Hewan yang mirip monyet dan hidupnya diatas pohon ini terdapat di Sulawesi.

25. Tempat ditemukannya ular terpanjang di dunia yaitu, Python Reticulates sepanjang 10 meter di Sulawesi.

26. Ikan terkecil di dunia yang ditemukan baru-baru ini di rawa-rawa berlumpur Sumatera. Panjang 7,9 mm ketika dewasa atau kurang lebih sebesar nyamuk. Tubuh ikan ini transparan dan tidak mempunyai tulang kepala.

27. Spa terbaik di dunia berada di pulau Bali, penghargaan SPA Terbaik didapat dari majalah Senses di Eropa. Sebanyak 60.000 pembacanya menyatakan Bali sebagai The Best Spa Destination in The World 2009.

28. Indonesia menjadi negara dengan jumlah bank dan lembaga keuangan yang berlandaskan sistem syariah terbanyak di dunia. Hal ini terbukti dengan hadirnya 33 bank, 46 lembaga asuransi, dan 17 mutual fund yang menganut sistem syariah untuk semester pertama tahun 2009.

29. Sejak tahun 2006 Indonesia telah menjadi produsen minyak sawit terbesar di dunia dengan hasil produksi pada tahun 2006 mampu mencapai sebesar 16 juta ton pertahun. Bersama dengan Malaysia, Indonesia menguasai hampir 90% produksi minyak sawit dunia.

30. Eksport nanas Lampung tahun 2008 menduduki peringkat dua terbesar di dunia

31. Situs komunitas www.kaskus.us murni buatan Indonesia menempati peringkat teratas paling banyak dikunjungi dengan posisi ke-9 top site Indonesia berdasarkan peringkat Alexa (data 240409).

32. Paguyuban Pencinta Batik Pekalongan mendapat penghargaan Guinness World Records tahun 2005 setelah berhasil membatik kain sepanjang 1.200 meter persegi (setara 12.916 kaki) oleh 1.000 pembatik tulis berikut pewarnaannya dalam waktu satu hari.

33. Satu dari 4 masjid kubah emas didunia terdapat di Indonesia. Berikut nama dan tempat masjid kubah emas 1. Masjid Jame’ Asr atau Masjid Bandar Seri Begawan di Brunei, 2. Masjid Al-Askari di Samarra, Irak, 3. Masjid Qubbah As Sakhrah / Dome of the Rock di Yerusalem, Palestina, 4. Masjid Dian Al Mahri di Depok, Indonesia.

34. Indonesia sebagai negara dengan tingkat pertumbuhan pengguna facebook paling tinggi di asia tenggara. Pada tahun 2008, pengguna facebook di Indonesia tumbuh 645 persen mengalahkan China, India, Malaysia, Thailand, dan Singapura.

35. Berdasarkan www.internetworldstats.com, pengguna internet di Indonesia tumbuh lebih 1.150,0% dalam 10 tahun terakhir. Tahun 2008 saja total pengguna internet mencapai 25 juta dengan populasi 237.512.355 jiwa.

36. Pasar tanah abang merupakan pusat penjualan tekstil dan pakaian terbesar di Asia Tenggara

Rahasia Dibalik Angka 0 - 9

Penemu angka 0 - 9 sungguh sangat brilyan, betapa tidak ternyata dibalik angka-angka yang sudah sangat familiar diseluruh dunia ini terdapat makna matematis yang mungkin tidak pernah kita ketahui selama ini.

Salah satu rahasia yang bisa diungkapkan adalah jumlah sudut dari angka tersebut yang menunjukkan simbol dari angka itu sendiri.

Perhatikan gambar-gambar dibawah ini, sudut yang terdapat diangka 1 berjumlah 1, begitu juga sudut yang terdapat diangka 9 berjumlah 9 sudut. Bagaimana dengan angka Nol, kita pasti mengeratahuinya bahwa Nol tidak mempunyai sudut sama sekali.

Tips membeli furniture

Membeli furniture memang gampang-gampang susah. Bila kita tidak jeli atau mempunyai pengetahuan yang cukup baik dengan interior design, maka bisa jadi furnitur kita bisa-bisa malah menjadi tidak sedap dipandang.

Langkah pertama yang dilakukan adalah 'mensurvey' kecil-kecilan ruang dalam rumah yang akan kita isi dengan furniture. Perhatikan warna dinding, luas ruang, tinggi plafon, aksesoris ruang serta hal-hal lainnya yang menyangkut tema yang dipilih, misalnya tema klasik, atau mediterania, atau minimalis, atau tradisional, bali dan sebagainya.

Ruang yang besar bisa diisi dengan bermacam-macam furniture. Dalam sebuah ruang yang besar, Anda bisa membagi area-area kedalam beberapa area yang berbeda. Ruang yang besar bisa memberikan banyak pilihan untuk penataan interior. Tetapi jangan lupa, bila terlalu banyak ruang yang kosong, bisa terjadi kesan 'dingin'.

Untuk ruang yang sempit (ruang 3 x 3 meter adalah ruang yang cukup sempit), gunakan furniture yang terkesan ringan dan kecil. Furniture kecil bisa memberikan efek kelegaan pada ruangan tersebut. Ruang kecil juga dapat terkesan besar bila jumlah furniture sedikit dan terdapat obyek dinding yang cukup besar (disini maksud saya bisa merupakan lukisan atau foto yang memenuhi salah satu dinding).
Furniture bisa dipadu-padankan dengan warna dinding. Idealnya, warna perabot adalah warna yang senada dengan cat dinding. Bila tembok ruangan berwarna kren, usahakan warna perabot berkisar dalam warna monokrom kren atau yang senada. Anda dapat mengambil contoh warna-warna dalam tabel-tabel berikut.

Warna krem dan kemungkinan padu padan:


Warna-warna tersebut merupakan warna dasar dan bisa juga menjadi warna yang lebih pastel atau lebih gelap. Sebaiknya untuk hasil yang maksimal, Anda bisa menggunakan jasa desainer interior untuk menata ruang Anda.

Untuk pemilihan tema, sesuaikan dengan karakter diri atau keluarga Anda. Sebuah tema mencerminkan kepribadian pemiliknya dan penataannya pun haruslah konsisten. sebagai contoh; bila Anda adalah orang muda yang sibuk dan praktis, adakalanya Anda lebih menyukai desain minimalis. Tentunya tidak lucu bila Anda mempunyai sebuah kursi klasik pada ruangan dengan gaya minimalis.

Pesawat-pesawat terbesar sepanjang masa

Selama beberapa ribu tahun benda terbang di langit hanya ada dalam imajinasi saja, dalam cerita-cerita mitos dan cerita anak seperti The Roc dari Kisah Sinbad, Garuda dari Kisah Mahabarata atau lainnya. Setelah era mesin terbang dimulai orang-orang mulai berpikir kenapa tidak membuatnya sangat besar seperti dalam cerita-cerita itu? Dari era KA-70 tahun 1930-an hingga era Antonov AN-225 dari Rusia atau Jumbo Jet Airbus A380 dari Eropa, inilah pesawat-pesawat yang terbesar dalam sejarah umat manusia.



Bicara soal pesawat besar berarti bicara mengenai siapa yang seharusnya disebut menjadi yang pertama dalam penerbangan manusia - semua tergantung pada siapa Anda bicara (lihat posting sejarah mesin terbang). Penemu-penemu itu jarang menciptakan sesuatu dari nol. Sukses mereka seringkali adalah hasil dari menggabungkan sukses-sukses lain sebelumnya, atau mempelajari dari kegagalan-kegagalan penemu lainnya. Beberapa kasus, cuma karena keberuntungan belaka.



Monster yang Suka Batuk, Berisik, dan Serem

Wright bersaudara sering disebut-sebut sebagai pionir penerbangan bermesin pertama, tapi Gustave Whitehead, Alexander Feodorovich Mozhaiski, Clement Ader, dan banyak lainnya seharusnya kebagian mendapatkan sebutan itu juga. Siapapun yang bertanggung jawab, tidak lama kemudian langit dipenuhi oleh mesin-mesin ringkih yang suka batuk dan berisik.


Perang Dunia Pertama-lah yang merubah mesin-mesin terbang ini dari hobi yang mematikan untuk meraih ketenaran menjadi mesin perang yang benar-benar mematikan. Perang membantu mengembangkan ilmu penerbangan dan kebutuhan akan pesawat yang lebih besar.

Sebuah pesawat monster pada masa itu adalah Ilya Murometz buatan Igor Sikorsky, lanjutan dari pesawat legendarisnya Russky Vitaz, pesawat terbang pertama dengan empat mesin. Tapi Ilya Murometz tidak memulainya sebagai monster di langit. Aslinya didesain sebagai pesawat penumpang mewah dengan penerangan listrik, pemanas, toilet, bahkan lantai kaca, pesawat pembom ini terlihat menawan sekaligus menakutkan bagi penumpang-penumpang kayanya.



Dengan pendekatan yang sama adalah Tupolev ANT-20 "Maxim Gorky":


Dan inilah sebuah pesawat moster Rusia raksasa dari awal tahun 1930-an: KA-7 (info), oleh engineer Kalinin, seorang yang juga politikus yang tidak begitu dikenal.




Berseni dan Elegan di Antara Peperangan

Pada tahun-tahun perang, pesawat-pesawat terus dibuat makin besar. Konsep dahsyat seperti Norman Bel Geddes Airliner Number 4 muncul, dengan 9 dek akomodasi hotel mewah, bar, dan ruang-ruang mesin:



Menyediakan tempat yang nyaman untuk 606 penumpang, dengan mudah membawa mereka menyeberangi Atlantik. Lebih jauh baca di sini. Sepertinya inilah konsep pengembangan logis dari British Airliner di tahun 1910-an untuk masa depan.


Jangan lupakan juga yang ini, konsep "Freak of the Month" dari Modern Mechanics, 1931:


Tapi mari kita kembali dari mimpi. Lihatlah Handley Page HP42 yang elegan contohnya: pesawat cantik dengan empat mesin dan track record yang impresif karena tidak pernah jatuh selama pengoperasiannya.



Satu yang lebih besar dan lebih cantik di beberapa dekade berikutnya adalah Boeing Stratoliner tahun 1936. Dijuluki "Ikan Paus" karena gemuknya, pesawat ini tidak hanya sangat besar tapi juga berseni dimana di masa sekarang kita menikmati penerbangan yang nyaman karena teknologi yang awalnya ada pada pesawat berwarna silver ini.


Pesawat lainnya yang juga besar dan legendaris adalah H-4 Hercules. Diperdebatkan untuk menjadi standar bagaimana pesawat bebadan lebar dibuat. Satu-satunya penerbangannya adalah di tahun 1947, ketika pesawat ini terbang sekitar satu mil, mencapai ketinggian 70 kaki. Awalnya dibuat untuk kepentingan transportasi militer, lebih umum dikenal dengan sebutan "The Spruce Goose" karena tidak disukai - setidaknya oleh penciptanya Howard Huges.



Pesawat ini awalnya dipesan oleh pemerintah Amerika Serikat pada perang dunia II sebagai pesawat kargo untuk mengangkut pasukan dan tank. Didesain oleh Howard Huges dan merupaka pesawat terbang terbesar di masanya dan masih menjadi yang terbesar untuk pesawat boat (ampibi) yang pernah dibuat. Juga merupakan pemegang rekor bentangan sayap terbesar 97,5 meter, pesawat paling jangkung 24,2 meter, dan pesawat terbesar yang pernah dibuat dari bahan kayu.



Si Buruk Kejam Milik NAZI


Messerschmitt Me 321, awalnya diciptakan sebagai pesawat glider, sanggup menangani kargo dalam jumlah besar. Sanggup mengangkut 130 tentara dan 23 ton peralatan.


Karena raksasa ini demikan besar, menerbangkannya adalah suatu masalah sendiri. Pertama harus ditarik dulu oleh dua bomber Heinkel 111, yang merupakan alternatif gagal. Lalu mereka mencoba menggabungkan dua 111 untuk membuat mesin monster Frankestein ini. Akhirnya Luftwaffe menanamkan mesinnya ke Me321, yang membuatnya makin menjadi pesawat bertampang paling buruk, tapi setidaknya dia bisa terbang.



Pembom-pembom Raksasa

Di sisi lain dari perang adalah seekor elang, burung besi berwarna perak : si besar dan cantik B-29 Superfortress. Meski harus setengah mati untuk membuat B-29 yang berat ini untuk mengangkasa hingga ketinggian 40.000 kaki, sekali dia di atas sana tidak ada satupun yang sanggup mencapainya atau di kecepatan 350 mil-per-hour, mampu mengejarnya. Bahkan jika ada yang dibuat untuk mendekatinya, pertahanannya yang mumpuni dapat melumpuhkannya. Dipersenjatai dengan banyak peralatan impresif (dengan beberapa masalah yg bikin frustasi), pesawat ini tetap dioperasikan hingga masa perang Korea.


Dengan munculnya mesin jet, desainer-desainer pesawat mulai memikirkan sesuatu yang benar-benar besar. Memikirkan pesawat raksasa kebanyakan terbayang Bomber B-52, dengan 8 mesinnya. tetapi sebelum era B-52 ada bomber raksasa Amerika lainnya: Convair B-36 "Peacemaker"






Seperti B-29 (bukan merek sabun -red), B-52 "Stratofortress" adalah satu mesin terbang yang powerful, raksasa yang berat. Dan pesawat ini masih dirawat hingga kini dan masih dioperasikan.




Bomber-bomber besar bertransformasi menjadi pecahan-pecahan atau bagian dari LEGO dalam piliran para insinyur pada masa perang dingin:

Arthur Kimes menulis: "Soviet waktu itu mengajukan proposal untuk menggabungkan sekumpulan pesawat menjadi sebuah yang benar-benar besar. Seperti mimpi permainan LEGO yang jadi kenyataan. Kemudian di tahun 1950-an USAF punya rencana untuk menggabungkan 3 B-36 (ujung sayap dengan ujung sayap) untuk memperoleh satu sistem yang lebih luas range-nya. Ketika raksasa ini mendekati Uni Soviet masing-masing akan melepaskan bomber tempur yang dibawanya (mungkin F-92 - yang juga tidak pernah dibuat) dan bomber-bomber fighter ini akan meluncur dengabn kecepatan tinggi dan menjatuhkan bom-bomya ke target. B-36 masing-masing akan memisahkan diri dan kembali ke base, dan F-29 akan mencoba terbang ke wilayah terbang sekutu di Turki atau lainnya."


"Ketika Anda berpikir B-36 masih menjadi bomber terbesar yang pernah dibuat, ide menggabungkan 3 pesawat ini di ujung sayapnya adalah hal yang sangat mengherankan."

Pesawat Bertampang Paling Buruk Yang Pernah Dibuat?
The Aero Spacelines Super Guppy kelihatan lebih mirip monster di film-film Jepang daripada sebuah pesawat terbang. Si Guppy ini palng banyak digunakan untuk mengangkut komponen-komponen pembuat pesawat lainnya.


Airbus A300-600ST (Super Transporter) atau Beluga:



Inilah pesawat pengangkut Rusia VM-T "Atlant" yang digunakan dalam program ruang angkasa Buran and Energia, yang mungkin merupakan satu-satunya yang sanggup mengangkut barang yang lebih besar dan lebih berat dari ukurannya sendiri di atas punggungnya.


Memindahkan tanki bahan bakar untuk Roket Energia stage 2:



Kapal Induk Lockheed Bertenaga Nuklir

Tidak ada yang bisa mendekati ukuran dari konsep yang tidak bisa dipercaya ini yang dikembangkan oleh Lockheed di tahun 1970-an:


Lihat pesawat-pesawat anaknya yang menempel di sayapnya. Sulit dibayangkan sesuatu yang lebih besar dari ini ada di langit, meski bentuknya masih mirip dengan pesawat biasa. Pesawat dengan ukuran sebsar ini hanya akan mendarat di perairan layaknya "Titanic Flying Boat".

Pesawat-pesawat Raksasa Masa Kini

Tidak seperti B-29 dan B-52, yang tidak selalu menunjukkan sosok raksasanya, C-5 Galaxy terlihat lebih seram meski hanya dijadikan gambar di perangko. Bentangan sayapnya tidak hanya lebih panjang dari penerbangan pertama Wright bersaudara tapi raksasa ini juga sanggup mengangkut beban seberat 180 ribu pounds (sekitar 90 ton). Sempat menjadi yang terbesar saat peluncuran pertamanya di tahun akhir 1960-an.





Tapi pesawat raksasa terbesar yang masih terbang hingga saat ini atau sepanjang masa adalah Antonov AN-225, dengan 6 mesin raksasanya yang tidak hanya lebih panjang dari penerbangan pertama dalam sejarah tapi juga mungkin mampu membawa seluruh isi dari satu, dua, atau tiga museum pesawat. Monster ini sanggup membawa beban hingga 550 ribu pounds (275 ton!). Beh...








Lihat chart perbandingannya ini:


Tetapi untuk pesawat penumpang tidak ada yang lebih besar dari monster ini, Airbus A-380. Gambar di bawah ini memperlihatkan ukurannya dibandingkan dengan pesawat- penumpang lainnya di sebuah airport.




Mimpi untuk membuat pesawat-pesawat raksasa seperti dalam dongeng-dongeng Sinbad dan Mahabarata telah menjadi kenyataan bahkan lebih besar dari yang dilukiskan di dongeng-dongeng itu.

Penerbangan di Masa Depan Menurut NASA

NASA baru-baru ini mempresentasikan konsepnya mengenai pesawat terbang masa depan, lebih besar, lebih efisien, dan sedikit kelihatan aneh, tapi masih tidak seaneh dan bikin penasaran seperti konsep-konsep lain, termasuk di sini pesawat-pesawat bertenaga nuklir dan bandar udara di angkasa.




Konsep NASA ini didasarkan pada desain scramjet, dan mungkin akan menjadi kenyataan pada masa 20 tahun yang akan datang. Tapi tetap saja, beberapa dalam gambar-gambar itu sedikit kelihatan terlalu optimistis.







Gambar-gambar ini mungkin saja akan terwujud, yang menurut Max Kingsley-Jones dari Flight's Global dalam editorialnya, baru pada penerbangan di 100 tahun yang akan datang.

Pengamat penerbangan pertama Stanley Spooner punya sedikit masalah saat memutuskan cerita apa yang akan menjadi headline dalam isu di 100 tahun yang lalu - "Penerbangan Kedua Orang Inggris" menjadi headline pertama kami. Tapi kembali lagi pada pionir-pionir di masa lalu, apa yang Spooner predikisi untuk cerita pesawat ruang angkasa paling hebat seabad kemudian ?

Bahkan pengamat-pengamat entusias luar angkasa dan para penerbang di tahun 1909 akan sulit percaya dengan perkembangan dunia penerbangan yang dilukiskan dalam 100 tahun pertama majalah tersebut: bahwa pesawat terbang akan terjun dalam peperangan dalam 5 tahun, bahwa para penumpang akan bepergian menyeberangi Atlantik pada kecepatan dua kali kecepatan suara dalm 70 tahun, atau bahwa dalam 80 tahun pesawat luar angkasa bersayap akan diterbangkan ke orbit dan kembali ke bumi seperti glider.











Mungkin saja ada benarnya. Kita mungkin akan melihat beberapa pesawat-pesawat ini dan bahkan konsep-konsep yang lebih luas lagi di langit dalam abad ini. Bagaimana dan seperti apa penerbangan dalam 100 tahun ke depan selengkapnya silahkan baca di sini.

Mobil-mobil Termahal di Dunia Tahun 2009

Mobil-mobil Termahal di Dunia Tahun 2009
Mobil-mobil ini super mewah, digilai di seluruh dunia, cepat, dan juga yang termahal di dunia. Inilah daftar 10 mobil termahal di dunia yang bisa Anda miliki saat ini, dari Maybach, Ferrari, Lamborghini, Bugatti, hingga Aston Martin. Meski hanya segelintir orang yang bisa memilikinya, setidaknya kita masih bisa bermimpi untuk memilikinya juga.



10. Maybach 62 Sedan: $390,000


Brand Maybach sudah diperkenalkan pada tahun 1909 dan di tahun 2002 dihidupkan kembali oleh Daimler Chrysler untuk berkompetisi langsung dengan Rolls Royce dan Bentley. Enam tahun kemudian, “Luxury Brand Status Index” memilih Maybach sebagai mobil mewah nomer satu, mengungguli baik Rolls Royce maupun Bentley.


Jika harga jadi indikatornya, Maybach 62 dijual di kisaran US $390.000 (hampir 4 milyar rupiah - jika masuk ke sini harganya bisa dua kali lipatnya), yang US$50.000 lebih mahal dari sebuah Rolls Royce Phantom dan lebih mahal US $200.000 dari Bentley Continental GTC. Sedan super mewah ini ditenagai oleh mesin V12 Twin Turbo 5.5L yang menyemburkan tenaga 612 HP.


Tapi sepertinya Anda tidak akan duduk di belakang kemudinya, itu ditujukan untuk supir Anda. Anda sendiri mungkin sibuk di belakang menelepon kolega bisnis atau malah sibuk berduaan dengan model seperti Luna Maya. Hmmm...

9. Porsche Carrera GT: $420,000


Dari yang super mewah, sekarang kita bicara performa 3,5 detik, Porsche Carrera GT, sebuah mobil sport yang konsepnya jauh berbeda dengan Maybach. Mesinnya hampir mirip, Carrera GT ditenagai oleh mesin V10 5.7L yang menghasilkan daya 612 HP, sama dengan Maybach.


Tapi mengusung nama Porsche berarti performa yang hebat. Carrera GT hanya butuh 3,5 detik untuk mencapai kecepatan 97 km/jam dan menyentuh kecepatan 161 km/jam dalam 6,8 detik.


Supercar kelas menengah yang satu ini cocok untuk yang suka kecepatan dan legal dikebut di jalanan (soalnya kalo bawa mobil Formula 1 di jalan bakal ditangkap polisi). Pengen punya ? Harganya hampir 4,5 milyar, tapi kalo beli di sini siapin aja dana 7-8 milyar.

8. Mercedes-Benz SLR McLaren: $450,000


Meski tahun ini Mercedes menghentikan produksi top roadster ini, orang yang beruntung (baca: kaya) masih bisa memiliki satu di antara 3500 SLR McLaren yang masih available.


Monster jalanan ini sedikit lebih bertenaga dibanding Carrera GT. Mesin yang diusungnya berkonfigurasi V8 5.4L SOHC yang mampu menyemburkan tenaga maksimum hingga 626 HP. Mesin sangar ini sanggup membawa Anda melaju 97 km/jam dalam 3,6 detik. Kecepatannya sendiri dibatasi pada maksimum 333 km/jam.


Harganya udah hampir 5 milyar (entah kalo dibawa kesini jadi berapa - biasanya jadi 2 kali lipatnya, maklum barang super mewah).

7. Koenigsegg CCX: $520,000


Supercar asal Swedia ini merupakan salah satu dari mobil-mobil paling kencang di dunia yang legal dikebut jalanan. Menyentuh kecepatan 97 km/jam (60 mile-per-hour/mph) dari berhenti hanya dalam waktu 3,2 detik.


Ditenagai oleh mesin V8 4.7L dengan dua centrifugal supercharger yang menyemburkan tenaga sebesar 806 HP.


Kalo mau beli, disarankan ambil yang tipe CCXR - dirancang menggunakan biofuel, yang juga turut mendongkrak tenaga supercar cantik ini hingga 25%. Harganya disana hampir 5,5 milyar (entah di sini).

6. Saleen S7 Twin Turbo: $585,000


Supercar ini adalah salah satu dari dua mobil asal Amerika yang termahal dalam daftar ini. S7 Twin Turbo mengusung mesin berkekuatan 750 HP, berkonfigurasi V8 dengan dua turbocharger kembar.


Mesin monster ini sanggup melesatkan supercar cantik California ini hingga 97 km/jam hanya dalam waktu 3,2 detik dan menembus 320 km/jam dari posisi berhenti dalam waktu hanya 27 detik saja!


Berminat ? Tebus saja di Amerika dengan kocek hampir 6 milyar.

5. SSC Ultimate Aero: $620,000


Mungkin namanya sedikit asing di telinga, tapi pada kenyataannya inilah mobil tercepat di seantero jagad yang sudah masuk jalur produksi. Seperti halnya S7 Twin Turbo, supercar ini diproduksi di Amerika oleh Shelby Supercars (SSC).



SSC Ultimate Aero memegang rekor mobil produksi tercepat dengan kecepatan 410 km/jam. Mesinnya berkekuatan 1183 HP, dengan spesifikasi V8 6.35L Twin Turbo. SSC dikabarkan juga memproduksi Ulitmate Aero EV, model all-electric yang lebih ramah lingkungan.

4. Enzo Ferrari: $640,000


Hampir tidak mungkin tidak ada Ferrari dalam daftar seperti ini, dan Enzo Ferrari layak berada di antara mobil-mobil termahal di dunia ini dengan membawa brand mobil paling powerful sepanjang masa.


Enzo, diambil dari nama pendiri Ferrari, adalah supercar bermesin 12 silinder yang menggunakan teknologi Formula 1 untuk konstruksi bodi, sequential transmission, dan pengereman. Hasilnya adalah supercar yang sanggup berakselerasi hingga 97 km/jam dalam waktu 3,14 detik dan kecepatan maksimum 352 km/jam.


Hanya 400 Enzo Ferrari yang diproduksi, dan sepertinya para pemiliknya juga tidak bodoh dan berpikiran untuk menjualnya. Harga yang hampir 7 milyar bakalan ditebus dengan performa dahsyat dan tentu saja nama besar Ferrari.

3. Lamborghini Reventon: $1,300,000


Daftar kita sudah masuk ke kategori mobil jutaan dollar, dan Lamborgini Reventon adalah yang pertama.


Supercar ini adalah mobil limited-edition, yang hanya 20 orang kaya dunia yang bisa mendapatkannya. Peluru jalanan bermesin V12 ini memiliki daya 650 HP, cukup untuk melesatkan Reventon pada kecepatan 97 km/jam dalam 3,4 detik dengan top-speed 336 km/jam.


Harganya disana mencapai 13 milyar, dan kalo Anda tiba-tiba bertemu dengan salah satu dari 20 mobil ini di jalan, camkan baik-baik, mungkin itu adalah momen sekali seumur hidup.

2. Bugatti Veyron: $1,400,000


Tahun lalu, Bugatti Veyron masih menjadi yang termahal di dunia sampai kemudian tahun ini tahtanya digantikan oleh model berikutnya pada daftar ini. Tapi hal itu tidak mengurangi auranya sebagai sebuah mobil impian terbaik dari semua mobil-mobil impian.


Di balik bodinya, bersemayam mesin monster berkonfigurasi W16 dengan daya 987 HP. Mesin ini menembakkan Bugatti Veyron melesat hingga 97 km/jam hanya dalam waktu 2,46 detik! Top speednya dibatasi pada kecepatan 405 km/jam. Lekuk bodinya tidak seperti kebanyakan supercar, dengan gaya brand Bugatti yang khas.


Meski mobil ini bukan lagi mobil termahal di dunia, tapi tetap saja merupakan salah satu yang paling digilai di seluruh dunia. Untuk membawa mobil ini ke garasi, seseorang harus merogoh koceknya 14 milyar!

1. Aston Martin One 77: $1,500,000


Tahta sang termahal di dunia dihuni Raja baru dengan logo Aston Martin. Aston Martin 77 yang akan segera resmi diluncurkan dalam waktu dekat dijual dengan harga US $1,5 Juta dollar (15 milyar lebih) dan hanya diproduksi sebanyak 77 buah dan maaf, sudah sold-out!



Mesinnya berkonfigurasi V12 mampu membawa Aston Martin 77 melesat hingga kecepatan 97 km/jam dalam waktu 3,5 detik dengan kecepatan maksimum dibatasi pada 320 km/jam.


Dengan harga segitu di tempat asalnya, mobil ini bisa berharga lebih dari 20 milyar jika diboyong ke sini. Kalo di sini memang sudah ada yang pesan satu, boleh dong test drive...

Sebenarnya pemegang rekor mobil termahal di dunia tahun ini adalah Ferrari 250GT tahun 1961 yang terjual dengan harga US $11 juta dollar. Tapi mobil ini tergolong mobil sport klasik yang diproduksi sekian puluh tahun yang lalu dan memiliki sejarah tersendiri yang membuatnya sangat mahal. Baca selengkapnya di sini.

Kendaraan unik nan canggih

Kendaraan-kendaraan Unik nan Canggih
Kendaraan telah berevolusi ke arah bentuk-bentuk yang semakin canggih, praktis, efisien, multifungsi, nyaman dan aman digunakan. Rumah-rumah desain otomotif dunia berlomba-lomba menghadirkan kendaraan-kendaraan yang mencoba memenuhi kebutuhan manusia dengan menawarkan berbagai keunggulan. Inilah sebagian di antaranya, masih berupa konsep dan ada yang sudah siap dipesan dan diboyong ke garasi.





Sepeda dengan Music Player


Desain hasil karya Reindy Allendra ini menggabungkan music player dengan sepeda. Musik tidak bisa lepas dari aktivitas kehidupan sehari-hari. Untuk itulah sepeda ini didesain, digunakan untuk olahraga, bekerja, atau untuk sekedar jalan-jalan tanpa lepas dari alunan musik.


Music playernya dipasang di setang yang bisa dirubah-rubah posisinya dan mampu mengkonversi energi dari roda sepeda untuk mengisi baterai yang digunakan tidak hanya untuk music player-nya tapi juga untuk menyalakan lampu di malam hari

Mobil Konsep MAG LEV


Mobil konsep ini ditenagai oleh mesin listrik yang menghasilkan medan magnet yang mampu membuatnya berjalan.


Mobil MAG ini membutuhkan semua onderdilnya berjalan berdasarkan magnetisasi, yang agak impossible untuk implementasi skala besar. Tapi teknologinya sangat mengurangi kebutuhan akan energi untuk menggerakkannya karena motor elektromagnetiknya yang mampu mengurangi berat hingga 50 persen.



Proxima Konsep Hybird Sepeda Motor/Mobil


Proxima dimaksudkan untuk mengawinkan antara sebuah mobil dengan sepeda motor. Punya dua tempat duduk dengan desain minimalis yang tidak memenuhi jalan atau tempat parkir.





SAM Vehicle dari Cree Ltd


SAM ini adalah desain konsep pemenang penghargaan di Swiss dan dipatenkan sebagai kendaraan Zero Emission Vehicle (ZEV). Didesain dan dibangun oleh Cree Ltd. Saat ini masih dalam tahap prototipe dan telah disetujui untuk digunakan sebagai kendaraan untuk publik.



Honda Puyo


Honda Puyo dibuat sebagai kendaraan yang hangat dan bersahabat, baik untuk penggunanya maupun untuk pejalan kaki. Konsepnya ultra-efisien, ditenagai mesin berteknologi hydrogen fuell cell.

Bentuknya didesain dengan minimalis dan seefisien mungkin. Bodinya terbuat dari material soft yang Honda menyebutnya sebagai "gel body". Menariknya material dari alam ini bisa memancarkan cahaya alias bisa menyala.




The Scorpion Eco-Exotic Car


Mobil sport ini adalah gabungan mobil eksotis sekaligus ramah energi. Scorpion didesain oleh rumah produksi Austin dan dikembangkan oleh Ronn Motor untuk mobil hybird berbahan bakar hydrogen injected.
Berbasiskan teknologi "hydrogen on demand", mengolah air dan merubahnya menjadi hidrogen yang diinjeksi ke dalam sistem bahan bakar mobil. Masih menggunakan bahan bakar fosil untuk inisialisasinya, mobil ini mampu memnghemat bahan bakar hingga 40% dengan teknologinya dan siap bersaing dengan supercars eksotis lainnya.


Kabarnya mobil eksotis ini milai bisa dipesan di tahun 2009 ini.

Jaambaaro pedal car


Di banyak negara miskin atau sedang berkembang, ketersediaan mobil ambulan sangat terbatas. Berdasarkan pemikiran ini Benoit Angibaud mendesain Jaambaro, ambulan bertenaga pedal yang ditujukan untuk masyarakat di Afrika untuk memeroleh penanganan medis secara cepat.


Disamping digerakkan oleh pedal, kendaraan ini juga dipadu dengan mesin listrik bertenaga matahari untuk bergerak. Didesain untuk mudah dibuat dan dari material lokal yang mudah didapat, diharapkan kendaraan ini bisa dibangun dengan memanfaatkan sumberdaya lokal setempat.

Backpack Bicycle Concept


Mungkin sudah pernah melihat atau menggunakan sepeda yang bisa dilipat dan ditenteng. Tapi sepeda yang satu ini tidak hanya bisa dilipat tapi bisa dibawa layaknya tas punggung.


Designer Chang Ting Jen memperkenalkan desain sepeda ringan yang beratnya hanya 5,5 kg dan berukuran panjang 60cm ketika dilipat sehingga bisa dibawa layaknya ransel di punggung Anda dengan mudah.



Clever Concept


CLEVER adalah kependekan dari Compact Low Emissions Vehicle for Urban Transport. Kendaraan beroda tiga yang diberi nama TRON-esque ini panjangnya 10ft, lebar 3,3ft tinggi 4,4ft, dan berat 879lbs dengan wheelbase 2450mm.



Di depan dipasang vel berdiameter 17" dan 18" untuk dua roda belakangnya. Kendaraan ini didesain mampu miring di belokan dan computer-controlled hydraulic rolling system-nya mampu menjaga keseimbangan saat miring dengan sudut 45°, mirip saat mengendarai sepeda motor.


CLEVER adalah hasil kolaborasi antara TUB, BMW, dan beberapa inovator otomitif lainnya untuk mendesain kendaraan perkotaan yang ringan, rendah emisi dan irit.


Yamaha Deus Ex Machina Motorcycle


Didesain oleh Jake Loniak, mahasiswa di Art Center, Pasedena untuk Yamaha, The Yamaha Deus Ex Machina sosoknya sangat futuristis merupakan kendaraan personal yang dirancang untuk satu orang penumpang.

"Kendaraan ini ditenagai oleh ultra-capacitors dan doped nano-phoshpate batteries (biasanya juga digunakan di mobil-mobil hybird) dan dikendalikan dengan menggunakan 36 kabel-kabel udara/gas yang digerakkan oleh dua actuator linier yang dipasang di sepanjang punggungnya yang terdiri dari tulang belakang buatan."


Desainernya yakin kendaraan ini mampu mencapai kecepatan 75mph (0-60mph dalam 3 detik) dengan waktu recharge 15 menit dan cycle-time satu jam.

The Hydrogen Fuel Cell Tractor


Mesi bukan suatu pencapaian yang luar biasa, traktor baru ini menunjukkan bagaimana teknologi bahan bakar alternatif mulai unjuk gigi. Traktor ini ditenagai oleh sel-sel baterai NH2 yang tanpa emisi dan menghasilkan tenaga sebesar 106 HP. Sel-sel ini bekerja pada motor listrik yang bekerja selama 1,5 hingga 2 jam untuk setangki hidrogen.



NH2 bukan mesin berat pertama yang menggunakan energi alternatif, tetapi sepertinya inilah yang pertama didesain untuk digunakan secara komersil. Testing prototipe-nya diharapkan segera dilakukan dan siap diproduksi dalam tiga tahun.



Namir, Mobil Hybird Tercepat


Rumah desain Italdesign mendesain Namir yang diklaim sebagai mobil hybird tercepat di dunia. Bertenaga 370HP, Top speed 187mph (miles per hour) dan mampu berjalan sejauh 1200 mil tanpa mengisi bahan bakar atau re-charge.




Mesinnya ditenagai oleh suatu lithium ion battery pack dengan power 270kw, ekuivalen dengan 370HP. Efisiensi bahan bakarnya mencapai 39km/L, kira-kira 92 mil per-galon. Emisi karbonnya kurang dari 60 g/km CO2. Dan dengan 50 liter bensin supercar ini mampu berjalan sejauh 2000 mil.




Bonus:
Tabbert Paganini Caravan


Caravan mewah yang satu ini memang luar biasa dilihat dari sisi manapun. Eksteriornya menghadirkan desain yang moderen sekaligus indah dipandang. Interiornya digarap dengan sangat detail. Rak-rak di atasnya terbuat dari stainless steel anti karat dengan meja terbuat dari kayu asli yang dibuat dengan kualitas tinggi.


Atapnya mempunyai ketebalan 6 cm berfungsi menyerap panas dan meredam bunyi dipadu dengan AC yang terpasang disitu menambah kenyamanan berada di dalamnya. Masak di dapur mini dengan kulkas untuk tempat persediaan makanan dan tidak lupa kamar mandi dengan shower di langit-langitnya.

Kendaraan paling aneh di dunia

Mobil-mobil Paling Aneh di Dunia
Mobil kadang-kadang dibuat tidak hanya sebagai alat transportasi biasa melainkan juga sebagai kendaraan yang tidak biasa baik fungsinya mapun teknologinya. Mobil-mobil aneh ini selain berkonsep ekonomis dan ramah lingkungan, juga digunakan untuk kegunaan-kegunaan yang ekstrem seperti untuk kondisi-kondisi offroad ataupun hanya sekedar untuk cari sensasi saja agar masuk dalam daftar rekor dunia.



Mobil Terceper Di Dunia Bertenaga Jet


Mobil ceper gila ini akan dimasukkan Guinness Book sebagai kendaraan paling flat alias ceper sedunia. Seberapa ceper ? Mobil ini tingginya cuma 19 inci. Edannya, sang pembuat Perry Watkins memasang mesin turbin jet di pantat mobilnya. Entah mobil ini legal apa tidak dipakai di jalanan.


Colim: Karavan yang Copotable


Kendaraan ini didesain oleh Christian Susana yang merupakan hasil kawin silang sebuah mobil dan karavan untuk camping. Bagian depannya bisa dicopot-copot, jika sedang tidak untuk camping, dam menjadi sebuah mobil dengan dua kursi penumpang. Mungkin penampilannya aneh, tapi fleksibilitasnya sangat mengagumkan. (sumber)

Limusin Terpanjang Di Dunia


Limusin ini panjang totalnya 30 meter. Punya 26 ban, ruangan untuk banyak penumpang, pemanas jacuzzi, dek mandi matahari, beberapa tempat tidur dan sebuah ... helipad !!! (Source)

Dream Car 123: Mobil Listrik Piramida


Dream Car 123 adalah sebuah kendaraan seberat 8000 pound yang bentuknya seperti piramida, dibangun seperti layaknya tank dan jika malam hari bermandikan cahaya dari lampu-lampu neon warnanya. Yang paling keren karena kendaraan ini ditenagai oleh listrik. Butuh charging selama 3,5 jam sebelum digunakan dan mampu menjelajah sejauh 240 mil pada kecepatan hingga 40 mph (mil per hour). Penemunya, Greg Zanis, juga mendesain sebuah tower bertenaga solar dan tenaga angin untuk men-charge mobil aneh ini.



Peel 50: Mobil Terkecil di Dunia


Mobil tiga roda ini memcahkan rekor sebagai mobil terkecil di dunia yang akan diproduksi dan siap meliuk-liuk di tengah kemacetan di jalan-jalan di Inggris. (Source)

LEGO F1: Mobil Balap Ferrari


Terdiri dari 80.000 lego yang menyusunnya, inilah mobil lego terbesar dan paling mendekati ukuran aslinya. Mobil lego ini dibuat dengan skala 1:1 berdasarkan mobil ferrari F2008 yang sepertinya bisa dikendarai. Dibuat di Amsterdam, Belanda pada acara tahunan "Lego World".(Source)

Evolution: Mobil Super Ekononomis



Berbeda dari mobil ekonomis pada umumnya, konsepnya bukan seperti mobil hybird, tapi pada beratnya yang cuma 450 kg. Kecepatannya mencapai 160 km/jam dengan mesin turbo diesel 2 silinder. Pintunya unik karena tidak berada di bagian sisi-sisinya melainkan menggunakan sebuah pintu sayap di depan. (Source)

Truk Mattrack: Mobil Ski


Sebenarnya truk ini truk biasa yang roda-rodanya diganti dengan sabuk-sabuk mattrack. Perusahaan pembuatnya - Mattrack - tampaknya mampu membuat jendaraan sejenis ini dari semua kendaraan 4x4 - dari ATV hingga truk seberat 20 ton. Sabuk-sabuk yang pendek membuat Truk Mattrack berjalan hampir dimana saja kecuali pada salju yag terlalu tebal atau dalam. Pada salju yang dalam, sabuk-sabuk yang lebih panjang dibutuhkan. Sabuk yang pendek tersebut juga bisa digunakan saat melintasi glasier (sungai salju) yang pendek, sedangkan untuk glasier yang lebar digunakan sabuk yang panjang. (Source)

Peugeot Capsule: Mobil Mungil untuk Melarikan Diri


Desainer Alp Germaner memimpikan wahana untuk melarikan diri, tapi bukan untuk dipakai melarikan diri ke luar angkasa seperti konsep di film-film fiksi, melainkan akan membawa Anda ke medan off-road. Peugot Capsule yang terinspirasi dari motor KLR 650 ini bergerak dengan tenaga listrik. Lengkap dengan GPS, LCD screen yang sekaligus berfungsi sebagai kaca cermin belakang, konektivitas internet, dan ruang bagasi yang cukup untuk berakhir pekan dengannya. (Source)

Eclectic: Kendaraan energy-autonomous Pertama di Dunia ?


Mobil ini dilengkapi dengan panel surya dan kincir angin sebagai sumber tenaganya dan juga sebuah plug untuk mencharge ulang tenaga listriknya karena panel surya dan kincir anginnya hanya mampu membawa mobil ini sejauh 14 mil dan tenaga dari listrik tersebut akan melanjutkan perjalanannya. Harganya sekitar US $31.500 dollar, menurut pers release Venturi. (Source)

Thrust SSC: Ngebut Hingga 750 Mil per Jam


Thrust SSC (Super Sonic Car) ditenagai oleh dua mesin turbojet Roll Royce 205. Tenaga yang disemburkan setara dengan 145 mobil Formula Satu (F1). Beratnya 10 ton dan pernah mencatat kecepatan maksimum 766 mil per hour di gurun Black Rock, Nevada, USA pada Oktober 1997. (Source)

Bigfoot 5 : Truk Monster Tebesar di Dunia


Bigfoot 5 merupakan truk monster terbesar dan terberat di dunia. Bodinya dari pickup Ford F250 tahun 1996 dengan mesin 460 cu inch V8 sabagai sumber tenaganya. Bigfoot memiliki berat 28.000 pound dan tingginya mencapai 15 kaki 6 inci. Roda-roda raksasanya berasal dari kendaraan jelajah tentara Amerika di Alaska di tahun 50-an.(Source)

Penampakan aneh di bumi dari satelit

Penampakan aneh di bumi dari satelit

Ada beberapa struktur dari permukaan tanah di bumi kita yang menarik jika dilihat dari ketinggian tertentu lho.. beberapa ruas jalan bahkan berbentuk gambar yang aneh bahkan membentuk lukisan wajah orang.Kadang pikiran kita tidak sanggup memecahkan misteri ini,bagaimana bisa orang-orang dulu menciptakan jalan berbentuk gambar jika dilihat dari angkasa/satelit ? padahal jangankan satelit,pesawat aja belum ada.Lalu bagaimana yah cara membuatnya?hmm... masih menjadi misteri aneh yang belum bisa di pecahkan sampai hari ini.berikut ini adalah foto-foto permukaan bumi atau jalan yang membentuk gambar aneh tersebut..


Pada permukaan sebuah dataran batuan kering dan panas seluas lebih kurang 520 km2 di Nazca, bagian sebelah barat daya Peru,terdapat temuan arkeologi menakjubkan dan misterius. Yaitu format-format buatan berukuran raksasa yang membentuk berbagai gambar tertentu.Lokasi yang berada di antara Pegunungan Andes dan pantai Peru ini pertama kali diketahui ketika sebuah penerbangan komersial mulai melintas di atas padang Nazca pada tahun 1920-an. Pilot dan penumpang pesawat tersebut melaporkan adanya bentuk garis pendaratan pesawat primitif pada tanah di bawah mereka.

Gambar di sebelah ini merupakan beberapa jalur-jalur yang membentuk gambar jika dilihat dari angkasa.Banyak yang memperkirakan bahwa pola-pola jalan tersebut dibuat oleh makhluk lain selain manusia.Hal tersebut mungkin masuk akal jika dilihat dari besarnya ukuran gambar tersebut.Sehingga kita hanya bisa melihatnya dari ketinggian / angkasa dan kemudian baru akan tampak bentuk-bentuk seperti berbagai pola garis dan spiral geometris, bunga, seekor kera, laba-laba, burung, biawak/kadal, hingga astronout.Yang mengagumkan adalah,pola tersebut dibuat dengan goresan-goresan yang rapi dan presisi tinggi di atas permukaan media (padang / batuan) yang digunakan. Sebuah pola garis ada yang panjangnya hingga mencapai 65 km.wow..!


The Monkey, panjang 55m - Pola Jalan yang satu ini menyerupai gambar seekor kera jika dilihat dari atas.Lalu bagaimana teknik membuatnya?tentunya kalau kita pikir dengan logika,seharusnya ada "seseorang" yang mengamati pembuatan tersebut dari angkasa bukan?,kalau tidak seperti itu,kemungkinan besar,pasti gambar-nya tak akan berbentuk.. Dan hebat nya adalah,proses pembuatan pola jalan ini memakan waktu ratusan hingga ribuan tahun.. pertanyaannya adalah,sudah adakah pesawat pada saat itu?Anda dapat melihat ini dengan layanan Google Earth coordinates: 14º42'26.66" S - 75º08'20.38"O.

The Hummingbird, panjang 50m - Berbentuk menyerupai burung Hummingbird.Gambar ini terdapat di Nazca Lines yang merupakan salah satu tempat didunia yang sampai saat ini masih banyak diliputi misteri.Banyak pertanyaan-pertanyaan muncul mengenai asal usulnya.Peradaban mana yang telah menciptakannya?apakah tujuan dari pembuatan itu sendiri?Para ahli pun tidak bisa mengeluarkan jawaban pasti untuk tempat aneh ini.

Nazca Lines terletak di Kawasan Pampa,Propinsi Nazca,Peru.Kawasan disebelah selatan Ibu kota Peru ini terdiri dari hamparan tanah tandus seluas kurang lebih 450 km persegi.Tempat ini sendiri baru mulai marak diperbincangkan pada era tahun 1920'an,bermula dari cerita kebanyakan para penumpang pesawat terbang yang melintas daerah Nazca,mengaku seperti melihat garis-garis samar membentuk berbagai macam bentuk makhluk hidup (hewan) dengan dimensi yang besar.(tahun 1920'an bisa dibilang merupakan era baru dalam penerbangan komersial di wilayah Amerika - istilah katanya,penerbangan baru ngetrend saat itu).Lho??makin bingung aja nih siapa "seniman" hebat yang bisa terbang itu... ^^

The Guanay (guano bird), panjang 280m - Bentuk yang tidak jauh berbeda dengan The Hummingbird lines,pola yang dibuat pada lahan ini adalah pola berbentuk hewan burung juga.. Namun jenis burung ini adalah Guanay.Dari hasil observasi,didapat kesimpulan bahwa ini dibangun kira-kira sekitar 2000 tahun yang lalu.Namun,sampai saat ini,penjelasan mengenai peradaban manakah yang telah membuat Nazca Lines masih belum bisa dipastikan.Karena tingkat kerumitan dalam pengerjaannya, banyak orang berbendapat bahwa Nazca Lines diciptakan oleh makhluk luar angasa atau Alien.

Menurut mereka apakah mungkin peradaban zaman dulu dengan peralatan yang mungkin sangat sederhana mampu membuat Nazca Lines dengan bentuk yang sangat sempurna dan berdimensi besar seperti itu.Satu hal yang layak diacungi jempol adalah,pencipta pola jalan tersebut mengikuti kaedah astronomi,misalnya mengikuti suatu petunjuk tata letak dari rasi bintang.Hal yang susah dilakukan bahkan dengan teknologi sekarang ini.

The Killer Whale, panjang 65m - begitulah sebutan para ilmiah untuk pola yang satu ini.. kalau diartikan dalam bahasa indonesia adalah "Ikan Paus Pembunuh".Jujur,saya sendiri tidak dapat menangkap gambaran ikan paus dalam foto ini,tapi koq bisa disebut The Killer Whale yah?? apa saya yang kurang jeli dalam memperhatikan??hehe... yang jelas struktur dari pola paus ini rumit sekali untuk dibuat,coba lihat saja berapa banyak liukan yang terdapat dalam gambar ini.Menurut logika terbatas saya,saya bisa membayangkan bahwa proses pembuatan nya pasti sulit sekali.Apalagi kalau membuatnya dengan perkiraan saja tanpa ada yang meng-instruksi hasil nya dari angkasa.

Saya belum dapat mengetahui apa sebutan yang pasti untuk pola yang satu ini.. Namun sesuai dengan yang anda lihat pada gambar disamping,terlihat jelas bukan bentuk yang tercipta dari garis-garis jalan tersebut?yapz!!!,anda benar.. Pola tersebut membentuk hewan anjing atau serigala.Lokasi dari tempat ini juga berada di Nazca Lines,peru.Apakah makna dari gambar-gambar hewan yang diciptakan ini?membingungkan...


The Spider, panjang 46m - berbentuk gambaran dari seekor laba-laba.Bahkan gambar ini mempunyai rincian setiap lekuk yang sempurna.Mungkin kalau kita tidak mengetahui bahwa gambar ini diambil dari udara,kita akan menganggap ini sebagai garis gambar biasa yang di gambar di pantai.. ^^.Dengan panjang sekitar 46m,tentunya ini bukan gambar yang mudah di buat.Lebih rincinya anda bisa melihatnya dari Google Earth coordinates: 14º41'39.63" S - 75º07'21.72"O

Gambar yang menyerupai astronot (Mirip Alien juga sich kayaknya^^) ini dapat anda lihat dari layanan satelit yang disediakan oleh pihak Google Earth coordinates: 14º44'42.79" S - 75º04'47.08". Gambar ini berada persis di sebuah bidang tebing di dekat daerah Peru tersebut.Tentunya anda sudah bisa memperkirakan donk berapa besar dari gambar di tebing ini?yang jelas ngga' cuma sekecil foto 2x3 hehe..





Ada beberapa pola gambar lagi di Nazca Lines ini.. berurut dari kiri ke kanan - Ada gambar Suku Primitif,Gambar yang menyerupai tangan besar dan 2 buah Gambar berupa simbol misterius yang konon dikatakan sebagai patokan landasan mendaratnya UFO.. Believe it or not..^^

Beralih dari Arsip Mengenai Nazca Lines,kita meuju ke beberapa tempat lainnya yang kurang lebih sama jika dilihat dari ketinggian tertentu.


Pada sebuah milis rsgisforum,sebuah email dari member bernama papa Choky memuat satu link ke google maps yang menuju pada suatu lokasi di 16°20′03.62″ LS dan 71°57′40.03″ BB. Dimana titik koordinat tersebut menunjukkan sebuah gambar lokasi yang jika dilihat dai udara menyerupai wajah seorang manusia.Lokasi tersebut berada di sebuah daerah Peru, Amerika Selatan. Dari ketinggian tertentu (sekitar 12 km dari permukaan) bisa terlihat suatu bentukan raut muka seseorang. Jarak dari “dahi” ke “janggut” sekitar 7 (tujuh) km. Dan arah Utara adalah benar-benar arah tegakan kepala.

Di sebuah situs Rooster yang berjudul Amazing Google Earth Image,ada sebuah link lagi menuju gambar aneh permukaan bumi.Dimana kali ini,lokasi tersebut berada pada koordinat 50°00′37.73″ LU dan 110°06′50.91″ BB yang menuju ke sebuah daerah di Canada,Amerika selatan.Dapat dilihat dengan jelas sebuah bentuk wajah dari samping.Gambar disebelah ini dilihat pada ketinggian sekitar 1,8 km dari permukaan.Terlihat ada 2 sosok wajah disana,yang satu berjenggot dan yang satu seperti sedang memakai topi di atas kepalanya.


Gambar diatas bukan lah gambar sebuah topeng,melainkan sebuah Monumen yang diambil dari sebuah satelit yang ber-operasi mengitari Planet Mars.Kira-kira sudah bisa menangkap bukan?hehe.. ini adalah gambar yang tertangkap pada permukaan Planet tersebut.Banyak teka-teki yang belum bisa dijawab mengenai hal ini.. Monumen ini terbidik pertama kalinya oleh Viking 2 ketika sedang menyisir planet ini pada tahun 1972.. Apakah benar ada kehidupan di Mars?

Crop Circle - merupakan fenomena alam penuh misteri yang sampai saat ini paling sering di jumpai.Sudah hampir 350 tahun semenjak kemunculannya pertamakali di Inggris pada tahun 1647, sampai sekarang belum ada jawaban yang pasti bagaimana cara mereka terbentuk.
Crop circle sendiri adalah lingkaran aneh yang sering terbentuk diatas ladang gandum (biasanya pada musim semi dan panas) , uniknya lingkaran-lingkaran yang bentuknya sangat sempurna dan memiliki tingkat kerapian dan ketelitian yang tinggi tersebut terbentuk dalam waktu sekejap saja.Lingaran-lingkaran pada crop circle biasanya terbentuk dengan dimensi yang lebar dan besar.
Crop Circle banyak muncul di daerah pertanian gandum Amerika,Inggris,Rusia,Australia,dan sebagian Asia.Namun sebagian besar banyak ditemui di Inggris terutama di Kota Winchester.Yang menarik dari Crop Circle adalah macam-macam bentuk dari lingkarannya,bahkan penampakannya tidak hanya berupa lingkaran saja,namun sempat beberapa kali Crop Circle membentuk citra makluk hidup seperti kalajengking,bunga matahari,Lebah,dll.
Kemunculannya di Rusia beberapa tahun yang lalu sangatlah menakjubkan,dimana mereka bermunculan silih berganti.Masyarakat sekitar yang melihatnya sungguh tidak mengerti,bagaimana cara mereka bisa terbentuk secepat itu.dalam kurun semalam saja,sekitar 6-7 crop circle dengan ukuran yang besar telah terbentuk dihamparan ladang gandum mereka.Yang membuat mereka semakin berdecak kagum adalah macam-macam bentuk dari crop circle itu sendiri,ada yang membentuk citra bunga matahari yang luar biasa indahnya.
Beberapa bentuk dari pemunculan Crop Circle ini dapat anda lihat pada gambar dibawah ini.




Adam Bridge,atau yang kerap dijuluki Rama Bridge merupakan salah satu "Mysterious Places in the World's".Jembatan purba misterius sepanjang 18 mil (30 Km) yang menghubungkan antara Manand Island (Srilanka) dan Pamban Island (India) ini diperkirakan telah berumur 1.000.000 tahun lebih!!
Citra dari Rama Brige sendiri sangat mudah terlihat dari atas permukaan air laut karena letaknya yang tidak terlalu dalam,yaitu hanya tergenang sedalam kira-kira 1,2 meter (jika air laut sedang surut).

Status dari jembatan tsb masih merupakan misteri hingga saat ini,menurut tafsiran para ahli,diperkirakan mungkin Rama Bridge sangat erat kaitannya dengan Epos terkenal India, Ramayana.
Srilankan Archeology Department telah mengeluarkan suatu statment yang menyebutkan usia Rama Bridge mungkin berkisar diantara 1.000.000 hingga 2.000.000 tahun,namun apakah jembatan ini benar-benar terbentuk secara alami ataukah merupakan suatu mahakarya manusia hal itu belum bisa mereka terangkan.(Misteri Kita)

Manusia tercepat di dunia

Siapa manusia tercepat di dunia? Kalau Anda jawab dia Usain Bolt, tidak salah. Di lintasan 100 meter dialah yang tercepat di muka bumi. Saat ini pesaing-pesaingnya ibarat jogging dan selalu finish jauh di belakangnya. Tapi gelar tercepat di dunia bukan saja milik Usain Bolt. Beberapa orang juga mencatatkan dirinya sebagai yang tercepat di dunia juga.



Manusia Tercepat di Dunia (di Lintas 100 Meter)


Usain Bolt, pelari asal Jamaika, merupakan pemegang rekor manusia tercepat di dunia di lintas balap 100 meter (dan 200 meter). Di lintasan 100 meter di Kejuaraan Dunia Atletik di Berlin Agustus 2009 baru-baru ini Bolt memecahkan rekor atas namanya sendiri dengan waktu 9,58 detik. Catatan waktu ini lebih cepat 0,11 detik dari rekor lamanya yang dicetak tahun lalu di olimpiade Beijing. Rival beratnya asal AS, Gay, yang hanya memecahkan rekor Amerika masih seperti jogging di belakang Bolt dan finish di tempat kedua beberapa line di belakang Bolt. Sepertinya saat ini pesaing Bolt hanyalah jam penunjuk waktu saja.

Petembak Tercepat di Dunia - Revolver 5 Tembakan dalam 0,57 Detik

Bisa jadi inilah koboi paling gila di barat sana. Jerry Miculek adalah seorang instruktur tembak cepat yang berpengalaman di hampir semua jenis senjata api. Dia tercatat sebagai petembak revolver tercepat di dunia dalam waktu 0,57 detik. Saat ini Miculek memegang 5 rekor dunia dalam ekshibisi menembak revolver. Istrinya Kay Clark Miculek adalah seorang petembak juga dan merupakan juara nasional dan menjuarai beberapa kejuaraan dunia. Lihat video YouTube atraksinya di bawah ini:



Tangan Tercepat di Dunia - 6,21 Detik



Steven Purugganan adalah pemegang rekor dunia menumpuk dan memindahkan gelas dalam waktu 6,21 detik yang menunjukkan betapa cepatnya tangannya. Lihat video luar biasa dari seorang anak berumur 10 tahun di bawah ini:



Pemecah Kubus Rubik Tercepat - 12,34 Detik


Pemecah kubus Rubik tercepat di dunia saat ini adalah "Macky" Makisumi. Dialah yang terbaik dalam beberapa pemecahan rekor dunia speedcubing. Rekornya di 2x2x2 Speedsolve adalah 2,82 detik dan di 3x3x3 dalam 12,11 detik! Perhatikan video atraksinya di bwah ini:



Sekretaris Tercepat di Dunia - 100 Stamps dalam 20 Detik


Inilah sekretaris tercepat di dunia yang mampu men-stamp dokumen lebih cepat dari siapapun di dunia. Dia melakukannya untuk 100 dokumen dalam 20 detik. Mirip robot dan o,ya dia orang Jepang. Lihat video atraksinya ini:



Tercepat Membuka Tutup Botol - 300 Botol dalam 1 Menit 47 Detik


Waktu tercepat membuka 300 tutup botol bir dilakukan satu tim yang terdiri dari 3 orang dengan waktu 1 menit 47 detik. Tim ini dikepalai Alois Unertl. Untuk gaya relay, tip anggota tim membuka 100 botol, dan setelah selesai anggota berikutnya mulai membuka tutup botol lagi. Lihat video atraksinya di bawah ini:



Pelempar Pisau tercepat - 3 Pisau dalam 0,97 Detik

David R. Adamovich, dikenal sebagai "The Great Throwdini" adalah pelempar pisau tercepat. Dialah pencetak dan pemecah rekor-rekor baru di dunia lebih dari pelempar-pelempar pisau yang lain. Saat ini dia memegang rekor dunia untuk pelempar pisau tercepat, melempar dan menangkap pisau, pelempar pisau di sekeliling target orang tercepat, dan pelempar pisau tercepat di atas ladder of death ganda. Pria ini tercatat menancapkan 3 pisau kurang dari 1 detik (0,97 detik) dan direkam di video kecepatan tinggi. Untuk melempar pisau di sekeliling target orang, rekornya adalah 144 lemparan dalam 1 menit. Untuk melempar pisau di atas ladder of death ganda dia mencatat 16 pisau dalam 6,1 detik atau 0,38 detik per pisau. Lihat videonya berikut ini:



Tercepat di Dunia untuk Bertepuk Tangan - 14 Tepuk Tangan per Detik

Kent French, punya teknik sendiri dalam bertepuk tangan dengan mengkombinasikan gaya uniknya sendiri dengan tangkas dan dengan daya tahan. Dia mencetak rekor tepuk tangan terbanyak dalam satu menit - yaitu sebanyak 721 kali tepuk tangan! Lihat videonya ini:



Reload Senjata Tercepat


Travis Tomasie tercatat sebagai salah satu reloader (isi ulang peluru) senjata tercepat. Tidak ada catatan seberapa cepatnya, tapi perhatikan videonya di bawah ini:



Peminum Tercepat di Dunia - 1,5 Liter dalam 4,88 detik


Pria ini minum air sebanyak 1,5 liter dalam 4,88 detik! Entah siapa ini, dimana, tapi kayaknya orang Jepang. Lihat video luar biasanya ini:



"Copet" Tangan Tercepat di Dunia


"Copet" yang satu ini tangannya sangat cepat. Bob Arno sering tampil di acara-acara televisi Amerika untuk keahliannya itu. Di acara Late Night with David Letterman (Desember 1983) dia mencuri dasi dan jam kesayangan Letterman . Pernah juga tampil di Just for Laugh-nya HBO tahun 1989 dan beberapa kali di acara 20/20 di stasiun ABC. Di Acara ini dia menunjukkan keahliannya dengan mencopet di jalanan. Lihat video ini:

12 fakta menarik tentang NOKIA

Ada banyak macam teknologi yang yang tidak bisa lepas dari kehidupan kita,dan salah satunya adalah ponsel selular atau handphone.Banyak sekali produsen-produsen baru yang mulai bersaing dengan mengeluarkan produk-produk andalan nya..,namun nampaknya sulit sekali untuk menggeser tahta NOKIA.Merek ponsel yang satu ini memang sudah mendunia,namun tahukah anda bahwa ada fakta-fakta menarik di balik NOKIA ini yang mungkin tidak anda ketahui..

1. Nama kota NOKIA berasal dari sungai yang mengalir melalui kota.
Sungai tersebut, Nokianvirta, dinamai seperti kata lama Finlandia yang berarti cerpelai. Spesies binatang pemangsa yang kecil dan berbulu hitam ini pernah ditemukan di daerah tersebut, tetapi sekarang telah punah.

2. Ringtone “Nokia Tune” sebetulnya berasal dari seorang gitaris Spanyol, Francisco T Rega, pada abad ke-19 yang berjudul “Grande
Valse”.

3. “Grande Valse” kemudian diubah NOKIA menjadi “Nokia Tune” pada tahun 1998, hingga semua orang mengetahuinya dan dikenal sekarang sebagai “Lagu Nokia.”

4. Kartu GSM komersial pertama dibuat pada tahun 1991 di Helsinki melalui jaringan suplai NOKIA, oleh PM Finlandia, Harri Holkeri, menggunakan ponsel NOKIA.

5. NOKIA merupakan pembuat kamera ponsel yang populasinya terbesar didunia. Pembuatan kamera ponselnya unik, lain dengan cara yang biasa digunakan oleh pembuat kamera.

6. Dering “Special” yang tersedia bagi pengguna ponsel NOKIA ketika menerima SMS (Short Messaging Services), sebenarnya adalah kode morse untuk “SMS”.

7. Dering “Standar” pada menu message tone adalah kode morse
untuk “M” (Message).

8. Tulisan NOKIA Co. adalah Agfa-Monotype-Nokia-Sans font, yang didesain oleh AgfaMonotype Nokia Sans font. Kebanyakan panduan pemakaian ponsel NOKIA menggunakan Agfa-Rotis-Sans font.

9. Di Asia, angka 4 tidak pernah digunakan pada setiap tipe ponsel NOKIA, karena angka 4 tersebut merupakan angka ketidakberuntungan di Asia.

10. NOKIA masuk ke dalam jajaran 20 perusahaan yang paling dikagumi di seluruh dunia di Fortune List 2006 (pertama untuk perusahaan komunikasi, keempat untuk perusahaan non-US).

11. Tidak seperti produk modern yang lain, ponsel NOKIA tidak secara otomatis memulai call timer saat dihubungkan, tetapi saat percakapan dimulai (kecuali ponsel seri 60 seperti nokia 6600,dll).

12. NOKIA kadang-kadang dipanggil AIKON (Nokia dibaca terbalik) oleh pemakai ponsel non-NOKIA dan oleh pengembang mobile software, karena “AIKON” dipakai di berbagai bungkus mobile software SDK, termasuk Nokia’s Symbian S60SDK.

Pages

 
Free Web Hosting | Top Web Host